Asahan (Antaranews.Sumut) - Untuk memaksimalkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dan retribusi, Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Asahan meminta  pejabat OPD dan Camat berinovasi dan memiliki ide-ide cemerlang untuk menggali berbagai potensi daerah dan meningkatkan PAD dan retribusi daerah.

“ Jangan menunggu ide ataupun menunggu perintah dari pimpinan. Tapi cobalah berikan ide-ide yang cemerlang kepada pimpinan,” demikian kata Wabup, H Surya Bsc saat memimpin proyeksi pendapatan pajak daerah dan retribusi daerah di Aula Melati Pemkab Asahan.

Surya menjelasakan ide-ide untuk mengali potensi bukan harus datang dari pimpinan, namun ide-ide itu bisa saja datang dari staf. Maka itu jangan takut mengeluarkan ied-ide untuk meningkatkan PAD dan restribusi. 

“ Sebenarnya banyak ide-ide yang bisa lahir untuk mengoptimalkan potensi di Asahan. Tapi disinyalir banyak pejabat tidak mau melakukannya, takut menjadi beban dan repot baginya,” ungkap Surya.

Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Asahan, Mahendra menjelasakan penerimaan realisasi PAD dan retribusi masih rendah. Maka itu melalui kegiatan tersebut diharapakan seluruh OPD dan Camat bisa mengejar ketertinggalan sehingga target PAD dan retribusi dapat tercapai.

“ Melalui kegiatan ini persoalan dan hambatan dilapangan bisa kita atasi sehingga kedepan ada motivasi untuk mewujudakan PAD dan retribusi,” kata Mahendra, sembari mengatakan masih ada Perda yang tidak sesuai lagi digunakan dan Perda masih dalam proses. Maka itu perlu ide-ide cemerlang dari OPD dan Camat.
 

Pewarta: Indra Sikumbang

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2018