Padangsidimpuan (Antaranews Sumut) - Sebanyak 324 Jamaah Calon Haji (JCH) kloter 14 Kota Padangsidimpuan malam ini akan bertolak ke Medan yang dilepas dari Masjid Al Abror Kota Padangsidimpuan.

Sebanyak 324 Jamaah  Calon Haji (Cahaj) Kota Padangsidimpuan akan berangkat malam ini yang akan dilepas Pj Walikota Padangsidimpuan Dr Sarmadan Hasibuan dari Masjid Al Abror Kota Padangsidimpuan, ucap Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umroh Kemenag Kota Padangsidimpuan, Iyong Sahrial Siregar, Jumat. 

Sebanyak 130  pria dan 194 wanita yang akan berangkat menuju Kota Medan yang nantinya akan bermalam di Asrama Haji Medan, dan pada tanggal 4 Agustus akan bertolak ke Arab Saudi, ucapnya. 

Kemudian kloter 14 Kota Padangsidimpuan nantinya akan tergabung dengan Jamaah Calon Haji dari Kota Medan sebanyak 63 Jamaah Calon Haji, katanya.

Untuk Jamaah Calon Haji Kloter 14 dari Kota Padangsidimpuan yang termuda bernama Raisah Rahmadani Hasibuan Binti Sarmadan Hasibuan yang merupakan anak kandung Pj Walikota Padangsidimpuan, berumur 21 tahun. 

Kemudian untuk Jamaah Calon Haji tertua Poniam Binti Jasmiran yang berumur 86 tahun yang berasal dari Desa Huta Padang, Kecamatan Padangsidimpuan Hutaimbaru,  ucap Iyong. 

Pewarta: Khairul Arief

Editor : Akung


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2018