Tarutung (Antaranews Sumut) - Perusahaan daerah pertanian kabupaten Tapanuli Utara menyalurkan sebanyak 1,4 kilo ton lebih pupuk subsidi berbagai jenis sebagai upaya untuk meningkatkan produktivitas hasil pertanian dalam program pupuk subsidi bayar pasca panen, di kuartal pertama 2018.

"Pada kuartal pertama 2018, sebanyak 1.448 ton pupuk subsidi telah disalurkan untuk 10.748 petani se-Taput," ungkap Direktur utama PD Tani, Suwanto, Kamis.

Disebutkan, pupuk subsidi yang disalurkan adalah jenis urea sejumlah 193,3 ton, organik 1,2 ton, ZA 116,3 ton, SP-36 sebanyak 155,3 ton, serta jenis pupuk phonska sejumlah 982,1 ton.

"Penyalurannya dilakukan sejak Januari hingga April 2018 yang diterima sepuluh ribuan petani yang tergabung dalam 541 kelompok tani terdaftar," terangnya.

Menurut Suwanto, yang saat itu didampingi manajer umum Mustafa, penyaluran tersebut merupakan upaya membantu ketersediaan pupuk sangat dibutuhkan petani sejak melakoni musim tanam hingga menyambut masa panen tiba.

"Penyaluran ini ditotal senilai lebih dari Rp.3,08 miliar, yang merupakan total harga pupuk berdasarkan satuan harga yang variatif sesuai jenis pupuknya," jelasnya.

Tahapan penyaluran pupuk subsidi tersebut, imbuh Mustafa, merupakan lanjutan program penyaluran pupuk subsidi bayar pasca panen yang telah diterapkan sejak 2015 hingga akhir tahun 2017.

Pewarta: Rinto Aritonang

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2018