Paluta (Antaranews Sumut) - Dalam pemeriksaan kesehatan pasangan bakal calon bupati/wakil bupati 2018 kabupaten Padang Lawas Utara Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat melibatkan rumah sakit Adam Malik Medan.

"Kerjasamanya atau "MoU " sudah ditandatangani," ujar ketua KPU Paluta Rahmat Hidayat, kepada wartawan Senin, usai rapat persiapan menyangkut tahapan pendaftaran pasangan bakal calon bupati/wakil bupati setempat.

Kerjasama tersebut ditandatangani langsung  direktur utama rumah sakit Adam malik dr Bambang Prabowo MKes, Sabtu (6/1) kemarin di Medan. BNN Sumut juga dilibatkan.

Rahmat mengatakan, proses pemeriksaan kesehatan akan dilakukan terhadap pasangan bakal calon bupati/wakil bupati yang lolos seleksi administrasi.

Dasar penghunjukan RS. Adam Malik  tempat pemeriksaan pasangan bakal calon sesuai keputusan KPU RI nomor 231/PL.03.1-ktp /06/KPU/XII/2017.

"RS Adam Malik dengan akreditasi type A," ujarnya. Kesehatan pasangan bakal calon yang bakal diperiksai menyangkut kesehatan mulai fisik, kejiwaan juga tes narkoba, jadwalnya katanya, Kamis -Jumat (11-12/01) mendatang.


Untuk kabupaten Paluta sendiri hingga Senin malam sekitar pukul 20.00 Wib belum satupun pasangan bakal calon kepala dan wakil kepala daerah yang mendaftar ke KPU setempat.

 


Pewarta: Kodir Pohan

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2018