Seirampah, 23/11 (Antarasumut) - Seni membaca Al-Qur’an akan memberikan motivasi kepada masyarakat untuk meningkatkan pemahaman, penghayatan dan pengamalan isi yang ada dalam kandungan serta menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari.

Kemudian mengembangkan seni budaya yang Islami untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan terhadap Allah SWT.

Demikian disampaikan Bupati Serdang Bedagai (Sergai) Ir. H. Soekirman pada pelepasan Defile Khafilah Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-XXXVI Tingkat Provsu Tahun 2017 bertempat di Halaman Gedung Nasional Djauli Manik Sidikalang Kabupaten Dairi, Rabu (22/11).

Hadir dalam pelepasan tersebut Bupati Dairi selaku tuan rumah KRA Johnny Sitohang Adinegoro, turut mendampingi Bupati Sergai Asisten Ekbangsos Ir. Kaharuddin dan Kabag Kesra Sudarno, S.Sos, Wabup Dairi Irwansyah Pasi, SH, Wakil Walikota Tebing Tinggi H. Oki Doni Siregar serta para Khafilah MTQ perwakilan Kabupaten/Kota se-Sumut.

Secara khusus Bupati Soekirman juga berpesan kepada kontingen Khafilah Kabupaten Sergai agar senantiasa mengasah kemampuan serta menjaga kekompakan guna mencapai prestasi dalam mengharumkan nama Tanah Bertuah Negeri Beradat sebagai daerah yang religius pada event berskala provinsi ini, paparnya.

Dalam evenbt tersebut terdapat sebanyak 53 orang kafilah dan 10 official pendamping mewakili Kabupaten Sergai untuk mengikuti MTQ ke-XXXVI tingkat Provsu yang dipusatkan di Desa Bintang Mersada, Sidikalang, Kabupaten Dairi, pada tanggal 21 s/d 30 Nopember 2017.

Pewarta: juraidi

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2017