Padangsidimpuan, 25/10 (Antarasumut)- Plh Kadis PMD Pemkot Padangsidimpuan Iswan Nagabe Lubis meninjau sejumlah TPS menjelang Pilkades serentak 42 desa se Kota Padangsidimpuan.
"Kita langsung pantau kelapangan terkait persiapan pelaksanaan pilkades serentak besok," katanya.
Ia mengatakan dari hasil monitor pilkades kesejumlah desa di masing-masing kecamatan belum ditemukan kendala berarti dalam persiapat tersebut.
Kemudian, terkait anggaran pilkades ia berharap smeua harus transparan..
"Saya baru dua minggu menjabat Plh. Saat ini rangkap jabatan Asisten I Pemkot Padangsidimpuan, tapi itu bukan kendala atau masalah yang berarti dalam persiapan Pilkades besok, ungkapnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2017