Medan, 29/3 (Antara) - Komite Olahraga SUmatera Utara Indonesia Sumatera Utara, mulai menjalankan Program SUmut Emas (PSE) sebagai dalam upaya untuk mempersiapkan atlet menghadapi PON XX di Papua tahun 2020.

Ketua KONI Sumut, Jhon Ismadi Lubis di Medan, Rabu, mengatakan, pihaknya mulai saat ini sudah menyiapkan berbagai program yang akan diterapkan kepada atlet binaan untuk menghadapi PON mendatang yang merupakan event olahraga terakbar di Indonesia tersebut.

Salah satunya adalah dengan menerapkan Program Sumut Emas (PSE) yang saat ini sudah mulai diterapkan pada 75 atlet yang merupakan peraih medali di PON XIX lalu di Jawa Barat yang atletnya berasal dari 13 cabang olahraga.

Untuk tahap awal, pihaknya telah melakukan tes kesehatan terhadap ke-75 atlet yang sudah terdaftar dalam program PSE tersebut minggu lalu dan pada 1 April mendatang dilanjutkan dengan pemeriksaan tes pisik.

"Hasil tes kesehatan dan tes pisik itu akan menjadi landasan dasar pelaksanaan PSE yang per 1 sudah mulai dilaksanakan," katanya.

Selanjutnya, KONI Sumut juga menerapkan promosi dan degredasi terhadap atlet binaan yang masuk dalam program PSE tersebut, yang penilaiannya berdasarkan capaian yang diraih atlet tersebut dalam kejuaraan nasional yang diikuti.

Karena adanya sistem promosi dan degredasi tersebut tentunya diharapkan para atlet binaan nantinya benar-baner serius menjalani pembinaan dan pelatihan, sehingga upaya Sumut untuk bisa lebih banyak mendulang medali di PON mendatang dapat diwujudkan.

"Promosi dan degradasi tersebut kita lakukan akhir tahun 2017 ini. Jadi bisa saja seorang atlet bisa keluar dari program itu kalau prestasi atau peringkatnya menurun dari kejuaraan yang diikutinya dan digantikan oleh atlet lainnya yang prestasinya meningkat," katanya.

Pewarta: juraidi

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2017