Asahan, Sumut, 2/3, (Antarasumut) – Wakil Bupati (Wbup) Asahan, H Surya BSc mengukuhkan Satuan tugas (Satgas) sapu bersih pungutan liar (Saber Pungli) di Kabupaten Asahan, Kamis di Aula Polres Asahan.

” Atas nama Pemkab Asahan kami mengucapkan terimaksih dan selamat bertugas kepada tim saber pungli,” demikian kata Surya saat memberikan amanatnya dalam acara tersebutdidampingi unsur Forkompinda Asahan

Surya menjelasakan bahwa tugas saber pungli tidaklah mudah, karena pungli sudah merupakan hal yang dianggap biasa, bahkan pungli sudah dilakukan dengan sistematis dan seolah-olah merupakan bagian dari birokrasi.

Namun, kata Surya Pemkab asahan bersama Forkompinda memiliki optimisme bahwa pemberantasan pungli akan berjalan dengan baik. “ Tim harus segara melakukan mengindentifikasi upaya pungli. Kapan, dimana dan mengapa,” ucap Surya.

Dengan tindakan yang dilakukan tim saber pungli diharapkan dapat memberikan efek jera bagi para pelaku pungli. “ Mari kita berikan pemahaman yang lurus kepada masyarakat bahwa pungli salah. Maka itu mari kita mulai dari diri kita masing-masing,” ucap Surya sembari mengajak masyarakat kuatkan komitmen katakan no pungli.

Ketua pelaksana saber pungli di Asahan yakni Kabag Ops Polres Asahan, dengan wakil ketua, Inspektur, kasiintel Kejaksaan, TNI. Sedangkan untuk kelompok kerja pada saber pungli yang baru dikukuhkan tersebut, meliputi kelompok kerja unit intelijen, kelompok kerja unit pencegahan, unit penindakan dan unit yustisi.

Penanggungjawab, Bupati Asahan, pembina, Kapolres Asahan, Dandim, dan Kejaksaan

Pewarta: indra

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2017