Padangsidimpuan 27/6 (Antarasumut)- Wakil Walikota Padangsidimpuan yang juga sebagai Ketua Tanfiz Dewan Pimpinan Cabang (DPD) Partai Kebangkitan Bangsa Kota (PKB) Padangsidimpuan kembali memberikan santunan kepada anak yatim,orangtua jompo yang dilaksanakan dikediaman Wakil Walikota, Jalan Kamboja, Padangsidimpuan, Minggu.

Jumlah total yang menerima santunan dan tali asih sebanyak 500 orang. Khusus anak yatim dan orangtua jompo yang menerima santunan adalah warga yang berdomisili di Kelurahan Ujung Padang, Kecamatan Padangsidimpuan Selatan. Santunan dan tali asih yang diberikan berupa uang.

M. Isnandar Nasution, bahwa keinginan ini dilaksanakan tak lain sebagai wujud berbagi di bulan Ramadhan bersama yatim, jompo dan pengurus PKB Kota Padangsidimpuan yang diharapkan dapat membahagiakan yang menerimanya.

"Kegiatan ini sebenarnya rutin kami laksanakan setiap Ramadhan,sehingga setiap orang merasakan kegembiraan selama Ramadhan terlebih sekarang ini Idul Fitri juga tinggal menghitung hari,"ucap M. Isnandar Nasution seraya mengatakan berat sama dipikul dan ringan sama dijinjing.

Ketua Dewan Syura PKB Ahmad Yusuf Nasution berharap melalui kegiatan di doakan agar diberikan umur panjang,kesehatan dan rezeki bertambah supaya pada tahun mendatangdapat dilaksanakan dengan skala yang lebih besar lagi

Sebelum pelaksanaan pemberian santunan dan tali asih dilaksanakan didahului dengan shalat dzuhur berjamaah yang dipimpin Imam Syech Muhammad Fauzi Siregar pimpinan Parsulukan Paya Sordang,Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara sekaligus Mustasar PKB Kota Padangsidimpuan dikediaman Wakil Walikota dilanjutkan dengan pemberian tali asih, kepada jajaran Parsulukan Paya Sordang dan tokoh agama.

Pewarta: Khairul Arief

Editor : khairularief


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2016