Lubuk Pakam, 21/12 (Antarasumut) - Puncak Acara Peringatan Hari Ibu ke-87 dan pencanangan Kesatuan Gerak PKK-KB-Kes tahun 2015 tingkat Kabupaten Deliserdang diwarnai dengan lomba Fashion Show ibu-ibu Dharma Wanita Persatuan.
Peringatan Hari Ibu ke 87 tingkat Kabupaten Deli Serdang yang dipusatkan di Balairung Pemkab Deli Serdang, Selasa (21/12) dibuka Wakil Bupati H Zainuddin Mars ditandai pemukulan gong.
Turut dihadiri Ketua DPRD Riky Prandana Nasution SE,Ketua PN DR. Henry Tarigan SH,M Hum, Kajari Lubuk Pakam Asep Maryono SH MH beserta unsur FKPD lainnya,Ketua TP PKK Ny Hj Yunita Ashari Tambunan, Ketua GOPTKI Ny Hj Asdiana Zainuddin.
Ketua Dharmawanita Persatuan Ny Hj Tiiek Asrin Naim, Ketua Dharma Yukti Karini Ny Dameria Henry Tarigan selaku Ketua Panitia, Ketua KCK/ Bhayangkari Ketua GOW Sri Rahmawati Barus, Pimpinan SKPD,para Camat, Ketua TP PKK Kecamatan dan ratusan kaum ibu dari berbagai Organisasi Wanita lainnya.
Wakil Bupati Deli Serdang H Zainuddin Mars pada acara itu mengatakan sangat bahagia berada di tengah kaum Ibu diiringi harapan semoga kegiatan ini mampu memberi motivasi untuk tampil dibarisan terdepan , bahu membahu , bergandeng tangan dan melangkah bersama dengan elemen masyarakat mewujudkan Deli Serdang yang lebih maju ke depan.
Dikatakannya peran dan tanggung jawab yang seimbang antara perempuan dan laki-laki telah mendorong keduanya sebagai mitra dalam setiap aspek kehidupan.
Hal ini sejalan dengan thema yang diusung dalam peringatan Hari Ibu tahun ini yakni "Kesetaraan perempuan dan laki-laki dalam mewujudkan lingkungan yang kondusif untuk perlindungan perempuan dan anak".
Perlindungan perempuan dan anak dalam lingkungan yang kondusif kata Wabup, merupakan tugas kita semua , termasuk tugas ibu-ibu yang tergabung dalam Tim Penggerak PKK di semua tingkatan.
Oleh karena itu , melalui program Kesatuan Gerak PKK yang dilakukan selama ini, baik dalam upaya pemberdayaan masyarakat maupun peningkatan kesehatan masyarakat dengan membudayakan pola hidup bersih dan sehat telah mampu memberi kontribusi yang berarti bagi peningkatan kesejahteraan kaum perempuan.
Sementara Ketua TP PKK Ny Hj Yunita Ashari Tambunan mengatakan, mencermati kegiatan Kesatuan Gerak PKK KB-Kesehatan pada tahun ini dilaksanakan secara terpadu oleh TP PKK,Badan KB dan PP sertta Dinas Kesehatan.
Hal ini sebagai perwujudan kebersamaan dalam meningkatkan kepedulian dan peran serta masyarakat dan berharap melalui peringatan Hari Ibu dan Kesatua gerak PKK-KB-Kesehatan adanya partisipasi semua pihak serta memberi kesempatan seluas-luasnya untuk mengembangkan kegiatana masing-masing wilayah baik dari Kecamatan,Desa ataupun kelurahan.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2015