Lubuk Pakam, Sumut, 23/11 (Antara) - Lubuk Pakam sebagai ibu kota Kabupaten Deliserdang meraih penghargaan Anugerah Piala  Adipura 2014-2015 dari pemerintah pusat untuk katagori kota kecil.

"Piala Adipura akan diterima Bupati Ashari Tambunan dari  Presiden Joko Widodo nanti malam di Jakarta," kata Kadis Infokom Deliserdang Neken Ketaren yang dihubungi dari Medan, Senin.

Ia mengatakan, keberhasilan Lubuk Pakam meraih Piala Adipura merupakan perwujudan dari komitmen Pemkab Deliserdang untuk menjadikan kabupaten itu menjadi daerah yang "Berseri" atau bersih, rapi, sejuk, rindang dan indah.

Penghargaan Adipura itu tidak terlepas dari peran serta seluruh elemen masyarakat yang turut bersama-sama membangun dan memperhatikan lingkungan.

Karena itu, diharapkan peran serta masyarakat tersebut dapat terus ditingkatkan sehingga prestasi yang telah diraih mampu dipertahankan dan ditingkatkan lagi.

Selain penghargaan Adipura untuk kota Lubuk Pakam, dalam sepekan ini Bupati Deliserdang Ashari Tambunan juga akan menerima Piala  Paramakarya bidang produktivitas tenaga kerja pada Selasa (24/11) serta penghargaan penanaman pohon tahun 2014  pada Kamis (26/11) di Tahura Sultan Adam Kalimantan Selatan.

Sebagai ungkapan rasa sukur atas diterimanya berbagai  penghargaan itu, Pemkab Deliserdang akan menggelar Gebyar Deliserdang "Berseri" serta "Cinta Puspa dan Satwa" sekaligus, penyambutan Piala Adipura pada Senin (30/11) di Lapangan Tengku Rajamuda Lubuk Pakam. ***4***

Pewarta: Juraidi

Editor : Ribut Priadi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2015