Medan, 23/7 (Antara) - Gubernur Sumatera Utara H Gatot Pujo Nugroho menegaskan sudah menyiapkan nama untuk 23 pelaksana tugas bupati/ wali kota yang akan menggelar pilkada serentak tahun ini.

"Sudah ada namanya termasuk untuk pelaksana tugas Wali Kota Medan yang masa tugasnya berakhir pada 26 Juli 2015." katanya di Medan, Kamis.

Dia mengatakan itu menjawab pertanyaan wartawan usai acara halalbihalal Idul Fitri 1436 Hiriah di rumah dinas Gubernur Sumut.

Saat didesak kembali siapa nama-nama plt. wali kota/bupati, Gatot tetap menolak menyebutkannya.

"Bagaimana kalau saya aja," katanya, sambil tersenyum.

Namun, dia menegaskan kriteria untuk plt. antara lain yang bersangkutan harus mampu bekerja paruh waktu.

Alasan dia, pllt. wali kota dan bupati adalah tambahan tugas karena bersifat sementara.

"Yang utama adalah jabatan sebagai Kepala SKPD. Misalnya SKPD A, maka dipastikan tugas di SKPD tidak terbengkalai," ucapnya.

Dia menegaskan, dalam menetapkan plt, Pemprov Sumut juga telah melakukan sejumlah persiapan, termasuk menggelar koordinasi dan diskusi rutin dengan pihak pelaksana pilkada baik KPU, Bawaslu, pemkab dan pemkot.

Dari 33 kabupaten/kota di Sumut, ada 23 yang akan menggelar Pilkada pada 9 Desember 2015.

Sejumlah 23 Kabupaten tersebut dibagi atas dua katagori yakni kepala daerah yang berakhir masa jabatannya tahun 2015 dan pejabat yang masa tugasnya selesai pada semester satu tahun 2016.

Kepala daerah yang berakhir masa jabatannya di tahun 2015 sebanyak 14 daerah, dan masa jabatannya berakhir sampai semester satu tahun 2016 ada 9 daerah.

Sebanyak 14 kepala daerah yang jabatan berakhir tahun 2015 yakni Kota Medan, Kabupaten Serdang Bedagai, Tapanuli Selatan, Toba Samosir, Binjai, Labuhan Batu, Asahan, Pakpak Bharat, Humbang Hasundutan, Sibolga, Pematangsiantar, Samosir, Simalungun dan Labuhanbatu Utara.

Sedangkan 9 kepala daerah yang masa jabatannya berakhir sampai dengan semester satu tahun 2016 adalah Kota Tanjung Balai,  Labuhanbatu Selatan, Karo, Nias Selatan, Nias Utara, Nias Barat, Gunung Sitoli, Nias dan Mandailing Natal.

Semua daerah itu dinyatakan telah siap menggelar pilkada pada 9 Desember 2015.

***2***
(T.E016/B/C. Hamdani/C. Hamdani) 23-07

Pewarta: Evalisa Siregar

Editor :


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2015