Lubukpakam, 28/4 (Antarasumut) - Ketua Bhayangkari Polda Sumatera Utara Ny Vesti Eko Hadi Sutejo beserta anggota pengurus berkunjung ke Dekranasda Deli serdang, di Lubuk Pakam Selasa (28/4)  sore.

Kunjungan rombongan pengurus Bhayangkari Poldasu ini disambut langsung Ketua Dekranasda Deliserdang  Ny Yunita Ashari Tambunan bersama Ketua Bhayangkari Unit Polres Deli Serdang Ny. Euis Edi Faryadi.

Rombongan sekaligus meninjau  pengoperasian  Alat Tenun Bukan Mesin (ATBM ) oleh pengrajin  tenunan sutra khas Deli Serdang yang dipamerkan di  gedung Dekranasda Deli Serdang.

Ny Vesti  Eko Hadi Sutejo  yang baru pertama kali berkunjung ke Dekranasda Deli serdang  melihat  berbagai  hasil produk  pengrajin  dan  menyempatkan diri untuk  berbelanja.

Selain  tenunan khas Deli Serdang  juga tertarik dengan  keramik / grabah  yang  cukup unik  produksi  UKM dari Kecamatan Tanjung  serta  berbagai souvenir menarik  dari bahan daur ulang.

Ketua Dekranasda Deli Serdang Ny Hj Yunita Ashari Tambunan yang juga Ketua TP PKK  Deli Serdang menyampaikan terimakasih atas  kunjungannya ke Dekranasda Deli Serdang.

Tentunya masukan maupun  saran  dan pengalaman  yang pernah dilihat di daerah lainnya menjadi pemicu semangat bagi peningkatan kualitas produksi.

Sehingga dapat  bersaing di trengah-tengah pemasaran yang tentu akan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat khusunya  pengrajin UKM di daerah ini .

Pewarta:

Editor :


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2015