Panyabungan, Sumut  3/1 (ANTARA) – Bupati Mandailing Natal  Drs.H.Dahlan Hasan Nasution di dampingi istri Ny.Ika Desika Dahlan Hasan menghadiri peringatan Hari Amal Bakti ke-69 Kementerian Agama Republik Indonesia (Kemenag  RI), Jumat , di halaman Kantor Bupati Lama Panyabungan, Sabtu.

Menteri  Agama Republik Indonesia Lukman Hakim Saifuddin melalui Bupati Madina Drs.H.Dahlan Hasan Nasution mengatakan Kementerian Agama telah mengarungi perjalanan selama 69 tahun sejak didirikan pada 03 Januari 1946 oleh Menteri Agama Pertama Alm.H.Muhammad Rasjidi. Pemerintah membentuk Kementerian Agama sesuai usulan sejumlah tokoh ulama dalam sidang Komite Nasional Indonesia Pusat (KNIP) yang menghendaki dalam negara Indonesia yang merdeka urusan agama ditangani oleh kementerian agama itu sendiri, katanya.

Menurutnya dengan melintasi sejarah yang panjang, berbagai tantangan, gelombang serta goncangan telah dilalui oleh Kementerian Agama. Keberdaan Kemenag merupakan bukti hadirnya fungsi negara dalam membuat regulasi, mempasilitasi, melayani dan melindungi kehidupan beragama diatas prinsip hukum dan keadilan.

Dimana agama merupakan unsur mutlak dalam pembangunan karakter dan bangsa (nation and character building) dimana kementerian agama menjalan misi dan tugasnya dalam rangka memenuhi pasal 29 Undang – Undang Dasar Republik Indonesia tahun 1945. Kementerian Agama adalah pranata konstitusional yang perlu dijaga kesinambungan tugas dan fungsinya. Peringatan Hut Kemeng ke-69 tahun 2015 berthema “Menegakkan Nilai – Nilai Integritas, Profesionalitas, inovatif, tanggung jawab dan keteladan sebagai ruh budaya kerja kementerian agama”.

Dia mengajak seluruh jajaran kementerian agama agar senantiasa meningkatkan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat dengan mengendepankan 5 (lima) nilai budaya kerja yang dimilik. Nilai budaya kerja tidak hanya slogan tapi harus benar – benar diimplementasikan sehingga membawa dampak bagi perubahan mental birokrasi dan mewarnai wajah organisasi kementerian agama secara keseluruhan dengan motto “Ikhlas Beramal”.

Dia mengharapkan seluruh jajaran kementerian agama mulai yang dari yang tertinggi hingga yang terendah harus peka terhadap berbagai hal yang dapat menurunkan kepercayaan masyarakat terhadap institusi dan martabat kementerian ini. Dalam menjaga kepercayaan masyarakat, semangat membimbing, memperbaiki dan mencegah terjadi kesalahan harus tetapi didahulukan daripada semangat hukum. Bupati Madina mengucapkan Selamat Hari Amal Bakti  Ke-69  Kemenag RI dan mari kita syukuri segala prestasi yang telah dicapai dan dijadikan lebih baik lagi di masa mendatang.

Pelaksanaan Peringatan Hari Amal Bakti ke-69 Kementerian Agama diikuti Ketua DPRD Madina Hj.leli Hartati, S.Ag, Sekda Kab Madina Drs.M.Yusuf, M.Si, Kakan Kemenag Madina Drs.Muksin Batubara, M.Pd, Pimpinan SKPD beserta jajarannya, aparat TNI juga para pelajar Madrasah Mandailing Natal.  Usai pelaksanaan peringatan hari amal bakti ke-69 Kementerian Agama RI Bupati Mandailing Natal Drs.H.Dahlan Hasan Nasution menyerahkan satya lencana karya setia yang telah mengabdi selama sepuluh hingga dua puluh tahun di lingkungan Kemenag Madina antara lain Kakan Kemenag Madina Drs.Muksin Batubara, M.Pd, Drs.H.Juliaden Nasution, H.Samsir Batubara, Sutan Hasibuan,

Pewarta: Mansur Lubis

Editor :


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2015