Langkat, Sumut, 20/8 (Antara) - Empat pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, yang diusung partai politik dan calon perseorangan untuk priode 2014-2019 mencabut nomor urut dalam pleno Komisi Pemilihan Umum Langkat.

"Nomor urut pasangan calon bupati dan wakil bupati sudah dimiliki keempat pasangan calon tersebut," kata Ketua Komisi Pemilihan Umum )KPU) Kabupaten Langkat Margono Zumintoro di Stabat, Selasa.

Penetapan nomor urut pasangan calon bupati dan wakil bupati dilakukan dalam sidang pleno KPU Langkat yang dihadiri keempat pasangan yang lolos verifikasi.

Adapun nomor urut satu diperoleh pasangan Budiono-Abdul Khair, nomor urut dua pasangan Abdul Aziz-Suharnoto, nomor urut tiga pasangan Ahmad Yunus Saragih-Syahmadi Fiddin dan nomor urut empat Ngogesa Sitepu-Sulistianto.

Rapat pleno KPUD Langkat yang juga dihadiri Wakapolres Langkat Kompol Safwan Khayat, Wakapolres Binjai Kompol Rinaldo, Ketua Panwaslu, Kasi Intel Kejaksaan Fahmi, Ketua DPRD Rudi Hartono Bangun, juga menetapkan hasil verifikasi.

"Semua tahapan Pilkada Langkat hingga pencabutan nomor urut sudah selesai dilakukan, tinggal menunggu tahapan selanjutnya seperti kampanye dan pemilihan bupati dan wakil bupati," ujar Margono.

Margono juga menegaskan bahwa tidak ada pengunduran jadwal pemilihan kepala daerah periode 2014-2019, masih sesuai dengan jadwal pada 23 Oktober 2013.

Ketua KPU Langkat itu juga menjelaskan bahwa pasangan calon bupati dan wakil bupati ini diikuti oleh dua pasangan perseorangan masing-masing Yunus Saragih-Syahmadi Fiddin dan pasangan Abdul Azizi Suharnoto.

Dua pasangan yang diusung partai politik yaitu Ngogesa Sitepu-Sulistianto diusung partai Golkar, PPP, Demokrat, PAN, PKS, Gerindra, Hanura, PKB, PKPB, PDIP, dan PDP, sebanyak 11 partai politik.

Sedangkan pasangan Budiono-Abdul Kahir diusung 19 partai politik diantaranya PBB, PPPI, PPRN, Barnas, PKPI, PK, PPI, PNI Marhaenis, Pakar Pangan, dan sejumlah partai lainnya.
Wakil Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Golongan Karya Kabupaten Langkat Muhammad Irian Nasution menyatakan rasa syukurnya atas terlaksananya pencabutan nnomor urut yang dilakukan KPU Langkat.

"Kami yakin akan memenangi pemilihan bupati dan wakil bupati untuk periode 2014-2019," kata Irian Nasution.

Irian juga berharap dengan sudah adanya nomor urut pasangan calon maka sosialisasi pasangan akan secepetnya dilakukan ke seluruh partai pendukung.***1***
(T.KR-IFZ/B/E.K. Sinoel/E.K. Sinoel)

Pewarta: Imam Fauzi

Editor :


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2013