Karo, 10/5 (antarasumut)- Untuk mendongkrak tingkat konsumsi ikan di tengah masyarakat, Gubernur Sumatera Utara H Gatot Pujo Nugroho ST melakukan tebar benih ikan di Desa Kuta Gugung, Kecamatan Naman Teran, Kabupaten Karo, Jumat.

Pada kesempatan itu, Gubernur juga melantik kepengurusan Forum Peningkatan Konsumsi Ikan (FORIKAN) Provinsi Sumatera Utara yang diketuai Hj Sutias Handayani.

Kegiatan tebar benih dan pelantikan yang dilaksanakan tepi Danau Laukawar ini turut dihadiri Danlantamal 1 Belawan Laksamana Pertama Didik Wahyudi SE, Direktur Pemasaran Dalam Negeri Dirjen Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perikanan Ir Sadullah Muhdi MBA, Wakil Ketua FORIKAN Pusat Ir H Edi Surya, Sekda Kabupaten Karo Ir Makmur Ginting, dan sejumlah pejabat SKPD Pemrov Sumut.

Gubsu berharap dengan dilantiknya FORIKAN Sumut ini maka ke depan menjadi tugas seluruh stakeholder di Pemprovsu dan kabupaten/kota untuk bersama-sama meningkatkan gemar mengkonsumsi ikan, dan budi daya ikan di tengah-tengah masyarakat.

Gatot berpendapat, kesadaran mengkonsumsi ikan perlu terus digiatkan karena sangat penting bagi keberlangsungan protein dan gizi keluarga. Lewat gerakan seperti ini Gatot berharap dapat terwujud masyarakat yang sehat, kuat dan cerdas.

"Melalui pembentukan Forum Peningkatan Konsumsi Ikan (FORIKAN) di daerah Sei-Sumut Sehingga keberadaan FORIKAN di kabupaten/kota dapat dijadikan sebagai ujung tombak dalam upaya mendorong peningkatan konsumsi ikan dalam rangka pemenuhan gizi masyarakat," katanya.

Dalam programnya, FORIKAN Sumut harus bisa menggabungkan dengan karakter lokal setempat. Misalnya di Tanah Karo kegiatan ini dapat lebih kaya karena masyarakat setempat punya menu khas ikan arsik. Atau di daerah Tapanuli Selatan ada kearifan lokal berupa Sungai Larangan. Semua ini jika dikelola dengan baik akan dapat bersinergi dengan visi peningkatan konsumsi ikan di tengah warga.

"Tumbuh dan berkembangnya FORIKAN di Sumut, saya harap memberikan dampak positif bagi peningkatan konsumsi ikan di Provinsi Sumatera Utara.Strategi peningkatan konsumsi ikan dapat dilakukan dengan melalui pendekatan penyediaan, pendekatan permintaan, dan pendekatan kelembagaan," ujar Gatot.
Direktur pemasaran dalam negeri dirjen pengolahan dan pemasaran hasil perikanan Ir Saidullah Mahdi MBA dalam kesempatan itu mengapresiasi terbentuknya FORIKAN di provinsi ini.

"Kita harus mensyukuri manfaat perairan cukup besar. Ikan bisa menjadi wahana mencapai kesejahteran bangsa," kata Saidullah Mahdi.

Sekda Kabupaten Karo Ir Makmur Ginting menyambut baik kegiatan ini dan dia harapkan penambahan bibit ikan dan pembudayaan gemar memakan ikan di Tanah Karo terlaksana dengan baik.

Kadis Perikanan dan Kelautan Provinsi Sumut H Zulkarnain SH MSi melaporkan, pelantikan Forikan Sumut dilanjutkan dengan penebaran benih ikan dan pelaksanaan gerakan memasyarakatkan makan ikan (Gemarikan). Tak kurang dari 10 ribu benih ikan mas dan ikan nila disebar untuk menambah persediaan stok ikan. Kegiatan ini diharap dapat dimanfaatkan masyarakat untuk menambah pendapatan dan mendongkrak tingkat kosumsi ikan khususnya anak-anak sekolah dasar.

Dalam kesempatan itu Gubsu bersama FKPD Sumut Ketua FORIKAN Sumut dan pejabat yang hadir menaburkan benih ikan di danu laukawar juga mengkampanyekan menu ikan kepada anak anak. Sekaligus memberikan bantuan sepeda motor untuk kepentingan pengkampayean gemar makan ikan.(*)

Pewarta:

Editor :


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2013