Pematangsiantar, 9/4 (Antarasumut) - Sebanyak 9395 pelajar SMA/sederajat dari 30 sekolah di Kota Pematangsiantar terdata untuk mengikuti ujian nasional (UN) yang dimulai pada Senin (15/4) depan.

"Kita sudah siap melaksanakan UN, hanya tinggal menunggu soal dari pusat," ujar Wakil Ketua Penyelenggara UN Kota Pematangsiantar,  Meisahri Uga Lubis saat ditemui di ruang kerja di kantor Jalan Merdeka Pematangsiantar, Selasa pagi.

Kepala Bidang Pendidikan Menengah Tinggi (Dikmenti) ini mengatakan, soal UN akan sampai di Dinas Pendidikan Pematangsiantar pada Sabtu (13/4) dan didistribusikan ke sekolah-sekolah pada Senin pagi. "Soal UN diinapkan di kantor dengan penjagaan pihak kepolisian," ujarnya.

Untuk kesuksesan UN di Kota ini, Uga mengatakan, pihaknya telah mensosialisasikan tentang prosedur operasi standar UN 2013 seperti pembagian dan pengawasan ruang, sekolah penyelenggara, bentuk soal dan lembar jawaban. "Kita sosialisasikan ke sekolah-sekolah 3 minggu sebelumnya," ujar Uga.

Terkait kelulusan, Uga memprediksi kemungkinan penurunan capaian tahun 2012 sebesar 98% lantaran penerapan sistem baru dari 5 paket ujian per ruang menjadi 20 paket yang berdampak pada psikis peserta ujian.

Sistem ini diyakini dapat mengantisipasi kebocoran dan kecurangan UN karena di satu ruang yang sama, peserta menerima soal yang berbeda. "Tingkat kejujuran lulusan akan lebih tinggi," nilai Uga.

Melihat kesiapan anak didik dan pihak sekolah, Kabid Dikmenti Dinas PendidikanPematangsiantar ini masih optimis dengan capaian UN 2013 . "Memang capaian tahun ini sangat bergantung pada kesiapan dan kepercayaan diri anak didik," tandas Uga.

 

Pewarta: Waristo

Editor :


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2013