Jakarta (Antaranews Sumut) - Sebuah gol terlambat yang dicetak Christan Eriksen pada masa injury time berhasil memenangkan timnya Tottenham Hotspur dengan skor 1-0 atas tamunya Burnley dalam laga pekan ke-17 Liga Inggris di Stadion Wembley, London, Inggris, Sabtu.
Gol itu lahir dari keberhasilan Harry Kane mengamankan bola liar di dalam kotak penalti Burnley, kemudian dikirimkan kepada Eriksen yang berlari dan menyambutnya dengan sepakan ke sudut kiri gawang menaklukkan kiper Joe Hart, demikian catatan pertandingan laman resmi Liga Inggris.
Gol yang dicetak Eriksen berhasil memecahkan kebuntuan pertandingan yang sebetulnya dikuasai penuh oleh Tottenham, terlihat dengan catatan statistik penguasaan 70 persen bola sepanjang laga.
Akan tetapi, peluang demi peluang yang diciptakan lewat 15 percobaan tembakan Tottenham tak kunjung membuahkan gol hingga akhirnya Eriksen menyelamatkan tiga poin penuh bagi tim besutan Mauricio Pochettino.
Baca juga: City kembali ke puncak setelah kalahkan Everton 3-1
Hart tampil cukup piawai di bawah mistar gawang Burnley sepanjang laga, kecuali dalam situasi gol Eriksen tersebut.
Mantan kiper utama Manchester City itu bahkan melakukan penyelamatan yang luar biasa atas peluang yang dimiliki Erik Lamela di kotak enam kaki pada menit ke-75.
Sebaliknya, Burnley membuang cuma-cuma peluang yang mereka miliki di pengujung babak pertama ketika kiper Tottenham Hugo Lloris melakukan blunder setelah umpannya dipotong oleh Phillip Bardsley, sayang sundulan Ashley Barnes menyambut bola umpan silang yang datang masih melambung di atas mistar gawang.
Kemenangan yang diraih membuat Tottenham kian mantap di peringkat ketiga klasemen dengan raihan 39 poin, sedangkan Burnley (12) masih berada di bibir zona degradasi tepatnya di urutan ke-17.
Susunan pemain seturut laman resmi Liga Inggris:
Tottenham Hotspur (4-2-3-1): Hugo Lloris; Kieran Trippier, Toby Alderweireld, Ben Davies, Danny Rose; Moussa Sissoko, Oliver Skipp (Son Heung-min); Lucas Moura (Christian Eriksen), Bamidele Alli, Erik Lamela; Harry Kane (Fernando Llorente)
Pelatih: Mauricio Pochettino
Burnley (5-4-1): Joe Hart; Phillip Beardsley, Kevin Long, James Tarkowski, Ben Mee, Charlie Taylor; Aaron Lennon (Sam Vokes), Ashley Westwood, Jack Cork, Robbie Brady (Jeffrey Hendrick); Ashley Barnes (Christopher Wood)
Pelatih: Sean Dyche
Eriksen bawa Tottenham menang atas Burnley
Minggu, 16 Desember 2018 0:29 WIB 892