Pelayanan kesehatan gratis yang merupakan bagian dari program kampanye pasangan calon bupati dan wakil bupati nomor 2, Saipullah - Atika (SAHATA) mendapat respons positif dari warga Kecamatan Sinunukan, Kabupaten Mandailing Natal (Madina).
Tim kesehatan yang dimotori dr Fajar Nasution, Selasa (22/10) mengungkapkan, selama dua hari (Minggu dan Senin) telah berhasil melayani lebih dari 100 orang dan bahkan mereka sempat kehabisan obat.
"Lebih dari 100. Kalau dihitung dengan yang di Muara Batang Gadis, saya pikir, lebih 300 itu. Ini ada obat yang sudah habis. Ini akan di-drop dari Panyabungan," katanya.
Dokter yang membuka klinik pribadi ini menjelaskan, sebagian besar yang mereka layani adalah kaum ibu dengan keluhan penyakit lambung.
"Ada juga yang datang hanya untuk cek tensi darah atau kolesterol," lanjutnya.
dr Fajar mengungkapkan, dia dan timnya merupakan tenaga kesehatan non ASN dan bukan honorer. Mereka dipekerjakan oleh paslon SAHATA untuk melayani masyarakat.
Sebelumnya, Calon Wakil Bupati Atika Azmi Utammi Nasution mengaku sengaja membawa tenaga kesehatan selama kampanye di pantai barat sehingga bermanfaar langsung kepada masyarakat.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2024
Tim kesehatan yang dimotori dr Fajar Nasution, Selasa (22/10) mengungkapkan, selama dua hari (Minggu dan Senin) telah berhasil melayani lebih dari 100 orang dan bahkan mereka sempat kehabisan obat.
"Lebih dari 100. Kalau dihitung dengan yang di Muara Batang Gadis, saya pikir, lebih 300 itu. Ini ada obat yang sudah habis. Ini akan di-drop dari Panyabungan," katanya.
Dokter yang membuka klinik pribadi ini menjelaskan, sebagian besar yang mereka layani adalah kaum ibu dengan keluhan penyakit lambung.
"Ada juga yang datang hanya untuk cek tensi darah atau kolesterol," lanjutnya.
dr Fajar mengungkapkan, dia dan timnya merupakan tenaga kesehatan non ASN dan bukan honorer. Mereka dipekerjakan oleh paslon SAHATA untuk melayani masyarakat.
Sebelumnya, Calon Wakil Bupati Atika Azmi Utammi Nasution mengaku sengaja membawa tenaga kesehatan selama kampanye di pantai barat sehingga bermanfaar langsung kepada masyarakat.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2024