Otoritas Bandara Wilayah II Medan, Sumatera Utara (Sumut) mengantisipasi penambahan frekuensi penerbangan menjelang pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI 2024 Aceh-Sumut.

"Yang perlu kami antisipasi adalah kemungkinan penambahan frekuensi penerbangan," ujar Kepala Kantor Otoritas Bandara Wilayah II Medan Sokhib Al Rokhman, di Medan, Senin.

Menurutnya, kedatangan kontingen PON XXI 2024 Aceh-Sumut terdiri atas para atlet, pelatih maupun ofisial ke venue masing-masing cabang olahraga lebih awal sebelum pembukaan.

Tercatat cabang olahraga senam nomor pertandingan artistik dipertandingkan di Gedung Serbaguna Dispora Sumut, Kabupaten Deli Serdang pada 28 hingga 30 Agustus 2024.

Kemudian cabang olahraga futsal yang berlangsung di GOR Futsal Dispora Sumut, Kabupaten Deli Serdang pada 29 Agustus sampai 8 September 2024.

Lalu cabang olahraga aquatik nomor pertandingan polo air digelar di Kolam Renang Selayang Dispora Sumut, Kota Medan pada 30 Agustus-8 September 2024.

"Tim delegasi dari provinsi peserta PON, tentu akan banyak ke Aceh maupun ke Medan," ujar Sokhib.

Pelaksanaan PON XXI 2024 Aceh-Sumut dibuka pada 8 September 2024 di Aceh oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan ditutup pada 20 September 2024 di Sumut oleh Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin.

Dilansir laman Kementerian Pemuda dan Olahraga pelaksanaan PON di Aceh mempertandingkan 33 cabang olahraga, 42 disiplin cabang olahraga, 510 nomor pertandingan, serta diperkirakan akan diikuti oleh 5.636 atlet dan 2.752 ofisial.

Sementara pelaksanaan PON di Sumut mempertandingkan sebanyak 34 cabang olahraga, 46 disiplin cabang olahraga, 602 nomor pertandingan, serta diperkirakan akan diikuti oleh 6.281 atlet dan 3.140 ofisial.

"Kami juga minta airlines untuk menambah frekuensi ke Sumut maupun ke Aceh," ujar Sokhib.

Maskapai penerbangan PT Garuda Indonesia (Persero) akan menambah jadwal penerbangan untuk rute Medan (Sumut) dan Aceh guna mendukung pelaksanaan PON XXI pada September 2024.

"PON ini lebih masif untuk mengirim ribuan orang ke dua kota, yakni Medan (Sumut) dan Banda Aceh. Jadi kami siapkan penambahan jadwal penerbangan itu," kata Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra, di Tangerang, Selasa (6/8).

Ia mengungkapkan, untuk maskapai penerbangan nasional Garuda Indonesia bakal menambah jadwal penerbangan ke dua provinsi antara Sumut dan Aceh ini berjumlah dua hingga tiga flight setiap harinya.

Selain itu, Garuda Indonesia juga siap melakukan ticketing dan reservasi di lokasi strategis yang ramai, sehingga para kontingen PON tidak perlu harus ke konter-konter Garuda Indonesia untuk mendapatkan tiket penerbangan itu.

"Garuda saat ini yang penting memberangkatkan mereka yang ingin ke lokasi dan memastikan untuk bisa pulang pada waktunya," katanya lagi.
 


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Otoritas bandara antisipasi tambahan frekuensi penerbangan jelang PON

Pewarta: Muhammad Said

Editor : Akung


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2024