Perum Bulog Kanwil Sumatera Utara (Sumut) menyatakan penyaluran bantuan pangan beras tahap kedua 2024, yakni untuk periode Agustus, dimulai dari Kota Tebing Tinggi, Kabupaten Karo, dan Kota Medan.
"Ini baru dimulai realisasi penyaluran alokasi Agustus," ujar Pemimpin Wilayah Perum Bulog Kanwil Sumut Arif Mandu, di Medan, Senin.
Arif mengatakan bantuan beras tersebut yang sudah didistribusikan ke tiga kabupaten/kota tersebut sebanyak 30.330 kilogram (30 ton).
"Dalam Minggu ini akan jalan lagi di 16 kabupaten dan kota karena selesai verifikasi," ujar dia.
Di antaranya wilayah itu, yakni Kota Pematangsiantar, Kota Binjai, Kota Sibolga, Kabupaten Tapanuli Utara, Kabupaten Humbang Hasundutan, Kabupaten Samosir, Kabupaten Asahan, dan Kabupaten Mandailing Natal.
"Alokasi Agustus ini, paling lambat disalurkan seluruh kabupaten kota pada akhir bulan ini," kata Arif.
Sementara itu, pada tahap kedua April-Juni 2024, Perum Bulog dibantu PT Pos Regional I Sumatera menyalurkan sebanyak 28.027,680 ton.
Sampai Senin, Perum Bulog Sumut memiliki 42.513, 85 ton total public service obligation (PSO) persediaan dalam gudang.
Sementara itu pendistribusian beras SPHP di Sumut mulai 1 Januari sampai 3 Juli 2024 adalah 58.361,47 ton atau 79,63 persen dari target 2024 yakni 75 ribu ton.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2024
"Ini baru dimulai realisasi penyaluran alokasi Agustus," ujar Pemimpin Wilayah Perum Bulog Kanwil Sumut Arif Mandu, di Medan, Senin.
Arif mengatakan bantuan beras tersebut yang sudah didistribusikan ke tiga kabupaten/kota tersebut sebanyak 30.330 kilogram (30 ton).
"Dalam Minggu ini akan jalan lagi di 16 kabupaten dan kota karena selesai verifikasi," ujar dia.
Di antaranya wilayah itu, yakni Kota Pematangsiantar, Kota Binjai, Kota Sibolga, Kabupaten Tapanuli Utara, Kabupaten Humbang Hasundutan, Kabupaten Samosir, Kabupaten Asahan, dan Kabupaten Mandailing Natal.
"Alokasi Agustus ini, paling lambat disalurkan seluruh kabupaten kota pada akhir bulan ini," kata Arif.
Sementara itu, pada tahap kedua April-Juni 2024, Perum Bulog dibantu PT Pos Regional I Sumatera menyalurkan sebanyak 28.027,680 ton.
Sampai Senin, Perum Bulog Sumut memiliki 42.513, 85 ton total public service obligation (PSO) persediaan dalam gudang.
Sementara itu pendistribusian beras SPHP di Sumut mulai 1 Januari sampai 3 Juli 2024 adalah 58.361,47 ton atau 79,63 persen dari target 2024 yakni 75 ribu ton.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2024