Wali Kota Pematangsiantar dr Susanti Dewayani SpA menjadi Inspektur Upacara peringatan Hari Lahir Pancasila tahun 2024, di Lapangan Adam Malik, Sabtu (1/6). 

dr Susanti mengenakan pakaian adat Simalungun, lengkap dengan Bulang di kepala. Begitu juga Sekda Junaedi Antonius Sitanggang serta jajaran pimpinan OPD.

dr Susanti membacakan Pidato Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Republik Indonesia Yudian Wahyudi. 

Peringatan Hari Lahir Pancasila tahun 2024 bertema "Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Emas 2045". 

Tema ini mengandung maksud Pancasila menyatukan bangsa Indonesia dengan segala perbedaan suku, agama, budaya, dan bahasa dalam menyongsong 100 tahun Indonesia Emas yang maju, mandiri, dan berdaulat.

 

Pewarta: Waristo

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2024