Puncak perayaan HUT Ke 87 Taman Hewan Pematang Siantar (THPS) atau Siantar Zoo, Kamis (14/12), di Balai Rahmat Shah berlangsung meriah dan menarik. 

HUT THPS tahun 2023 bertema "Generasi Bestari Menuju Alam Lestari" dimeriahkan tarian multietnik, visualisasi puisi tentang kerusakan alam, dan pragmen kehidupan. 

Hiburan bermakna itu kreasi para pelajar dari Perguruan Taman Siswa, SLB Negeri, SMP Cinta Rakyat, AMIK Tunas Bangsa dan  karyawan THPS. 

Ada juga siraman rohani dari Tuan Guru Batak Sya'ban Rahmany Rajagukguk, dan penyantunan yatim piatu pada 27 November yang merupakan HUT THPS. 

Pimpinan THPS H Rahmat Shah mengucapkan syukur dalam perjalanan 87 tahun, THPS bisa menjadi tujuan wisata keluarga yang terjangkau, menghibur dan mendidik. 

Kesempatan ini, H Rahmat Shah yang lahir di Perdagangan, Kabupaten Simalungun mengajak elemen masyarakat menjaga alam lingkungan, karena alam telah memberi kehidupan kepada manusia. 

Warga yang menemukan atau memiliki hewan piaraan agar menyerahkan ke lembaga konservasi terdekat supaya dirawat dan berkembang. 

Wali Kota Pematang Siantar dr Susanti Dewayani SpA dalam sambutan tertulis menyatakan kesiapan Pemerintah Kota mendukung upaya manajemen memajukan THPS. 

Manager THPS Bayu Anggriawan menyebut, taman hewan Kota Pematang Siantar dibuka pada 27 November 1936 sebelum Republik Indonesia merdeka. 

Dijelaskan, tema Generasi Bestari bukan ditujukan hanya kepada kategori usia atau kelompok tertentu, melainkan untuk semua kalangan yang cinta alam dan lingkungan. 

HUT Ke 87 THPS turut dihadiri Danrem 022 Pantai Timur Kolonel Inf Agustatius Sitepu, Kapolres Pematang Siantar AKBP Yogen Heroes Baruno, Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah Pemkot Pematang Siantar, perwakilan BUMN, perbankan, organisasi kepemudaan. 
 

Pewarta: Waristo

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2023