Kepala Kepolisian Resor Langkat AKBP Faisal Rahmat Husein Simatupang didampingi oleh Kabag SDM Kompol Seena Sari Waskita dan perwira Bag SDM menerima dan menyambut lima orang perwira remaja yang merupakan siswa SIP Angkatan 52 TA. 2023 Resimen Rahesa Aditya Diandra (RAD).

Mereka diterima Kapolres Langkat, Senin (28/8) di Mapolres Langkat di, Stabat.

Kelima perwira remaja itu kini sedang mengikuti pendidikan di Setukpa Lemdiklat Polri dan saat ini sedang melaksanakan latihan kerja di Polsek Stabat Polres Langkat.

Kegiatan latihan kerja ini merupakan program atau tahapan terakhir dalam proses pendidikan SIP yang dilaksanakan selama tiga minggu.

Pada kesempatan itu Kapolres Langkat mengucapkan selamat datang kepada siswa SIP dan agar dapat melaksanakan dan mengikuti kegiatan latihan jerja di Polsek Stabat Polres Langkat, dengan baik serta tetap mengikuti peraturan kehidupan siswa layaknya berada di Lembaga Pendidikan Setukpa.
 

Selanjutnya Kapolres Langkat juga berpesan agar siswa tidak sombong dan tetap menunjukkan sikap dan perilaku yang baik sebagai calon perwira Polri yang ke depannya akan menjadi seorang Manager Tingkat Pertama (MTP) dalam organisasi Polri.

Siswa SIP Angkatan Ke-52 Resimen Rahesa Aditya Diandra (RAD) yang melaksanakan Latja yang diwakili oleh siswa Pahala Holmes Hutagalung juga mengucapkan terimakasih kepada Kapolres Langkat dan jajarannya atas penyambutan dan penerimaannya di Polres Langkat.

Para siswa juga bermohon dan berharap agar Kapolres Langkat dan jajarannya tetap memberikan arahan dan bimbingan kepada siswa selama mengikuti Latihan Kerja di Polsek Stabat.

Pada kesempatan itu juga para siswa yang terdiri dari Harceprei Simatupang,
Pahal Holmes Hutagalung, Deni C. Sembiring, Sandrika, Nico Calvin PA, 
memberikan cinderamata kepada Polres Langkat yang secara langsung diterima oleh Kapolres Langkat AKBP Faisal Rahmat Husein Simatupang.

 

Pewarta: H.Imam Fauzi

Editor : Akung


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2023