karateka Kota Tebing Tinggi yang akan mengikuti Porprovsu XI Tahun 2022, siap untuk memberikan yang terbaik bagi Kota Tebing Tinggi.
Hal ini diungkapkan tim karate Kota Tebing Tinggi yang terdiri dari para atlit, pelatih dan manager, saat pelepasan atlit, Minggu (29/10/2022) di Halaman GOR Asber, Jln.G.Lauser Kota Tebing Tinggi.
Pelepasan itu dilakukan Drs.Zulfan Kurniawan, yang mewakili KONI Kota Tebing Tinggi juga sekaligus pendamping cabor karate di Porprovsu XI Tahun 2022.
Zulfan berpesan kepada tim karate, agar dapat memberikan yang terbaik untuk Kota Tebing Tinggi sehingga nantinya dapat mewakili Sumatera Utara pada PON mendatang.
Tin karate Kota Tebing Tinggi ini dengan sigap langsung mengatakan "Oosh, kami siap untuk memberikan yang terbaik", ujar mereka bersamaan.
Terpisah pelatih tim karate Kota Tebing Tinggi Abdul Rahman Siregar.M.Pd, menarget 1 medali emas dan 1 perak dan 1 perunggu dari kumite perorangan putra dan putri.
Tim karate Kota Tebing Tinggi selanjutnya akan melakukan registrasi peserta dan akan mengikuti pertandingan dari tanggal 31 Oktober hingga 3 Nopember 2022 di Gedung Serba Guna UNIMED.
Atlit karate Kota Tebing Tinggi akan bertanding di kata beregu maupun di kumite beregu serta di kumite perorangan.
Adapun atlit karate yang akan bertanding tersebut diantaranya, Syahrul Ardana (Kata Beregu Putra dan Kumite Beregu Putra).
Muhamamd Lizan (Kata Beregu Putra). Aldo Robianda Siregar (Kata Beregu Putra). Tonggo Bonar Silaen (Kumite Putra -55 KG dan Kumite Beregu Putra). Reza Mahendra (Kumite Putra -84 KG dan Kumite Beregu Putra). Eastvani C Sihombing (Kumite Putri -50 KG dan Kumite Beregu Putri) serta Novia Yolanda Purba (Kumite Putri -41 KG dan Kumite Beregu Putri).
Bertindak selaku manager Syahrizal dan pelatih Abdul Rahman Siregar.M.Pd dan M.Ferdiansyah Lubis.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2022
Hal ini diungkapkan tim karate Kota Tebing Tinggi yang terdiri dari para atlit, pelatih dan manager, saat pelepasan atlit, Minggu (29/10/2022) di Halaman GOR Asber, Jln.G.Lauser Kota Tebing Tinggi.
Pelepasan itu dilakukan Drs.Zulfan Kurniawan, yang mewakili KONI Kota Tebing Tinggi juga sekaligus pendamping cabor karate di Porprovsu XI Tahun 2022.
Zulfan berpesan kepada tim karate, agar dapat memberikan yang terbaik untuk Kota Tebing Tinggi sehingga nantinya dapat mewakili Sumatera Utara pada PON mendatang.
Tin karate Kota Tebing Tinggi ini dengan sigap langsung mengatakan "Oosh, kami siap untuk memberikan yang terbaik", ujar mereka bersamaan.
Terpisah pelatih tim karate Kota Tebing Tinggi Abdul Rahman Siregar.M.Pd, menarget 1 medali emas dan 1 perak dan 1 perunggu dari kumite perorangan putra dan putri.
Tim karate Kota Tebing Tinggi selanjutnya akan melakukan registrasi peserta dan akan mengikuti pertandingan dari tanggal 31 Oktober hingga 3 Nopember 2022 di Gedung Serba Guna UNIMED.
Atlit karate Kota Tebing Tinggi akan bertanding di kata beregu maupun di kumite beregu serta di kumite perorangan.
Adapun atlit karate yang akan bertanding tersebut diantaranya, Syahrul Ardana (Kata Beregu Putra dan Kumite Beregu Putra).
Muhamamd Lizan (Kata Beregu Putra). Aldo Robianda Siregar (Kata Beregu Putra). Tonggo Bonar Silaen (Kumite Putra -55 KG dan Kumite Beregu Putra). Reza Mahendra (Kumite Putra -84 KG dan Kumite Beregu Putra). Eastvani C Sihombing (Kumite Putri -50 KG dan Kumite Beregu Putri) serta Novia Yolanda Purba (Kumite Putri -41 KG dan Kumite Beregu Putri).
Bertindak selaku manager Syahrizal dan pelatih Abdul Rahman Siregar.M.Pd dan M.Ferdiansyah Lubis.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2022