Anggota DPRD Kota Medan Dedy Akhsyari Nasution menemui ratusan warga tergabung Forum Peduli Kecamatan Medan Denai yang meminta camat setempat segera dicopot.

Ratusan warga Medan Denai ini melakukan aksi unjuk rasa menuntut transparansi soal pengangkatan kepala lingkungan (kepling) di Kantor DPRD Kota Medan, Senin (17/1).

Legislator asal Partai Gerindra itu mengatakan pihaknya akan menindaklajuti tuntutan warga. "Persoalan akan ditindaklanjuti komisi terkait di DPRD Medan guna penyelesaian," ujar Dedy.

Sebelumnya dalam orasinya perwakilan pengunjuk rasa Martin Lumbangaol meminta Wali Kota Medan Bobby Nasution agar menindak Camat Medan Denai Baharuddin Ritonga.

Baca juga: Pemkot Medan sebut normalisasi Sungai Bedera dimulai tahun ini

Pihaknya sempat menyatakan dukungan terhadap Peraturan Wali (Perwal) Kota Medan No.21/2021 tentang Pengangkatan dan Pemberhentian Kepala Lingkungan di Kota Medan.

Tapi di pelaksanaan hendaknya ditegakkan dengan benar. "Ada kejanggalan pengangkatan kepling, seperti pendaftaran dan pemberkasan yang sangat singkat 20-27 Desember 2021. Sangat buru-buru," katanya

"Diduga terjadi kecurangan di Kelurahan Tegal Sari Mandala II. Pendaftaran 29 orang, tetapi saat ujian ada 30 orang. Begitu juga tidak adanya transparan pengumuman," tutur Martin. 

Pewarta: Muhammad Said

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2022