Lembaga Tahfiz Al-Quran Dewan Dakwah Islamiyah Indonesia (DDII) Kabupaten Asahan menyatakan pihaknya siap membantu Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Asahan mewujudakan Asahan sejahterah yang religius dan berkarakter.
Pernyatan terebut disampikan Ketua DDII Kabupaten Asahan, Mhd Fadli SAg saat melakukan audensi dengan Bupati Asahan, H Surya. “ Kami siap bantu Pemkab Asahan, namun kami juga berharap Bupati bisa dukung program kami,” kata Fadli, Kamis (16/12/21).
Fadli yang juga didampingi Sekretaris, Aswan Daulay juga memaparkan sejumlah program DDII diantaranya program kerja yang bergerak dibidang pendidikan dan dakwah serta pihaknya telah membuat suatu lembaga Tahfiz Al-Quran yang diperuntukan kepada masyarakat Kabupaten Asahan.“ Kami juga berharap Bupati bersama kami bisa mengembangkan tahfis Quran ini dan membantu keberadaan kantor,” ucapnya.
Baca juga: Asahan siap ikuti penyelenggaraan Kabupaten Sehat
Kemudian, Ketua lembaga Tahfiz Al-Quran, Dhidu Hazlin Miraja mengatakan program Tahfiz Al-Quran yang dilakukan selama ini gratis diberikan kepada masyarakat Kabupaten Asahan. Keberadaanya sudah ada dibeberapa Kecamatan dan rencananya akan di kembangkan disemua Kecamatan yang ada di Kabupaten Asahan.
Sementara itu, Bupati Asahan mengucapkan terima kasih telah membantu dan mendukung Pemkab Asahan dalam mensukseskan visi dan misinya. Dan diharapkan dengan adanya lembaga Tahfiz Al-Quran bisa membuat generasi muda di Kabupaten Asahan menjadi lebih baik lagi dan bermanfaat bagi masyarakat.
“ Saya minta DDII terus dapat menjalin komunikasi yang baik dengan Pemkab Asahan dalam setiap program kerja sehingga harapan dan cita-cita bisa terwujud bersama,” ucap Surya.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021
Pernyatan terebut disampikan Ketua DDII Kabupaten Asahan, Mhd Fadli SAg saat melakukan audensi dengan Bupati Asahan, H Surya. “ Kami siap bantu Pemkab Asahan, namun kami juga berharap Bupati bisa dukung program kami,” kata Fadli, Kamis (16/12/21).
Fadli yang juga didampingi Sekretaris, Aswan Daulay juga memaparkan sejumlah program DDII diantaranya program kerja yang bergerak dibidang pendidikan dan dakwah serta pihaknya telah membuat suatu lembaga Tahfiz Al-Quran yang diperuntukan kepada masyarakat Kabupaten Asahan.“ Kami juga berharap Bupati bersama kami bisa mengembangkan tahfis Quran ini dan membantu keberadaan kantor,” ucapnya.
Baca juga: Asahan siap ikuti penyelenggaraan Kabupaten Sehat
Kemudian, Ketua lembaga Tahfiz Al-Quran, Dhidu Hazlin Miraja mengatakan program Tahfiz Al-Quran yang dilakukan selama ini gratis diberikan kepada masyarakat Kabupaten Asahan. Keberadaanya sudah ada dibeberapa Kecamatan dan rencananya akan di kembangkan disemua Kecamatan yang ada di Kabupaten Asahan.
Sementara itu, Bupati Asahan mengucapkan terima kasih telah membantu dan mendukung Pemkab Asahan dalam mensukseskan visi dan misinya. Dan diharapkan dengan adanya lembaga Tahfiz Al-Quran bisa membuat generasi muda di Kabupaten Asahan menjadi lebih baik lagi dan bermanfaat bagi masyarakat.
“ Saya minta DDII terus dapat menjalin komunikasi yang baik dengan Pemkab Asahan dalam setiap program kerja sehingga harapan dan cita-cita bisa terwujud bersama,” ucap Surya.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021