Lembaga Pengelola Hutan Desa (LPHD) Desa Pasar Rawa, Kecamatan Gebang, Kabupaten Langkat, membawa pulang Piala Kalpataru 2021, sebagai bukti keberhasilan penanaman mangrove di kawasan itu.

Hal itu disampaikan Ketua LPHD Desa Pasar Rawa Gebang Rudy Irwansyah, di Gebang, Jumat (15/10).

"Kerja keras anggota kelompok yang tak hentinya terus melakukan penanaman mangrove akhirnya membuahkan hasil sehingga meraih  Kalpataru," katanya.

Baca juga: 17 remaja lagi asyik di cafe diamankan BNN Langkat

Pihaknya berharap dengan raihan ini kiranya memberikan lebih besar lagi kontribusi kita untuk terus menanam mangrove seperti yang sekarang ini dilakukan.

Dirinya mengucapkan terima kasih atas kepada Kepala Desa Pasar Rawa Gebang, Dinas Kehutanan Provinsi Sumatera Utara, UPT Dinas Kehutanan Sumatera Utara di Langkat, serta Kementerian Kehutanan dan Lingkungan Hidup.

Dimana selama ini telah melakukan pembinaan dan arahan guna keberhasilan pengelolaan hutan mangrove di pesisir pantai Gebang.

Semoga ini nantinya bisa memberikan kontribusi besar bagi para anggota, nelayan tradisional yang nantinnya bisa menikmati hasilnya guna berkembangbiaknya biota laut seperti udang, ikan, kepiting, kerang, pada gilirannya akan meningkatnya ekonomi para nelayan.

Pewarta: H.Imam Fauzi

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021