Adanya kerjasama yang sudah ditandatangani antara BPJS Ketenagakerjaan - Himpunan Wiraswasta Nasional Minyak dan Gas Bumi (Hismawa Migas) mendapat sambutan hangat baik sejumlah pihak, di antaranya manajemen BPJAMSOSTEK Cabang Padang Sidempuan. 

"Kami sangat menyambut baik kerjasama dalam rangka mewujudkan perlindungan Program Jamsostek tersebut," kata Kepala BPJAMSOSTEK Cabang Padang Sidempuan, Muhammad Syahrul, Kamis (7/10) usai sekembali dari Kota Surabaya menghadiri penandatanganan kerjasama itu. 

Penandatanganan kerjasama sama (PKS) itu langsung oleh Direktur Kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan Zainuddin dan Ketua Umum Hismawa Migas, Rachmad Muhamadiyah di salah satu hotel di Kota Surabaya.

Baca juga: Terkait putusan MK, Syahrul:Mari kita hormati, BPJAMSOSTEK tetap fokus kejar perluasan kepesertaan

"Kerjasama itu ditujukan untuk mensinergikan sumber daya yang ada dari kedua pihak agar penyelenggaraan program jaminan sosial ketenegakerjaan dapat berjalan secara egektif, egosien dan terkoordinasi," katanya dalam penjelasan tertulisnya. 

Ia menyinggung bahwa Hismawa Migas mitra resmi menjalankan unit-unit pertamina, yang merupakan ekosistem yang cukup besar di Indonesia, sehingga sinergitas ini akan berdampak baik bagi pekerja di dalamnya. 

Dimana anggotanya, katanya, tersebar di seluruh wilayah Indonesia mulai dari pengusaha ritel minyak tanah, SPBU, SPPBE, Agen LPG, Pelumas, Transportir, Petrokimia, Premium dan Minyak Solar Packed Dealer (PSDP), dan Agen Premium dan Minyak Solar (APMS).

"Karenanya setelah adanya kerjasama itu, kami seluruh BPJAMSOSTEK yang diberi mandat menyelenggarakan jaminan sosial ketenagakerjaan berada pada cabang juga telah siap segera akan menjalankan operasional," kata Syahrul seraya berharap dukungan semua pihak, soalnya BPJAMSOSTEK tidak bisa bekerja sendiri. 

Menurut Syahrul, kerjasama itu akan berdampak positif bagi kedua belah pihak baik BPJAMSOSTEK juga memiliki kontribusi positif juga pada kesejahteraan pekerja Indonesia dan memperluas perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan khususnya di bawah Hismawa Migas.

Pewarta: Kodir Pohan

Editor : Akung


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021