DPRD Kota Medan, Sumatera Utara meminta Dinas Kesehatan (Dinkes) setempat menggelar vaksinasi COVID-19 di setiap lingkungan agar kekebalan kelompok segera terbentuk.

"Jika vaksinasi digelar di lingkungan, kami yakin pandemi COVID-19 segera berakhir," kata anggota DPRD Kota Medan David Roni Ganda Sinaga di Medan, Kamis (5/8).

Politikus PDI Perjuangan ini mengatakan Dinas Kesehatan Kota Medan perlu segera memikirkan hal tersebut supaya target vaksinasi Pemkot Medan 10.000 orang per hari terlampaui.

Baca juga: DPRD Medan minta pemkot maksimalkan vaksinasi

Ia menyarankan 2.001 kepala lingkungan di 151 kelurahan di kota itu segera mendirikan posko vaksinasi, karena pemerintah bakal menyebar 70 juta vaksin ke daerah, termasuk Kota Medan.

"Warga banyak tidak tahu tempat vaksin dan pendaftaran vaksinasi rumit. Sementara di tingkat Puskesmas vaksinnya sudah habis," kata dia.
 

Laporan Satgas COVID-19 Kota Medan pada Kamis (5/8), menyebutkan kasus konfirmasi COVID-19 bertambah 664 menjadi 31.371 orang, dengan perincian 21.913 sembuh, 8.760 dirawat dan 698 meninggal.

"Kalau di tingkat lingkungan juga ada vaksinasi, pasti banyak yang minta dan pelaksanaannya merata," ujar David.
 

Pewarta: Muhammad Said

Editor : Riza Mulyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021