Bupati Serdang Bedagai, Sumatera Utara, Soekirman, meresmikan Taman Edukasi Bantara Sungai dalam upaya peningkatan minat baca masyarakat di daerah itu, khususnya di kalangan siswa.

"Saya sangat mengapresiasi dan bangga bahwa hari ini kita meresmikan Taman Edukasi di bantaran Sungai Rampah," katanya saat meresmikan taman edukasi tersebut, Kamis.

Ia juga menyampaikan terima kasih kepada pihak-pihak terkait, seperti pihak Bank BNI dan komunitas yang telah berkontribusi mendukung terealisasinya upaya peningkatan minat baca bagi pelajar dan masyarakat.

"Terwujudnya pembangunan Taman Literasi ini adalah usaha kita semua dengan proses yang juga cukup penuh perjuangan," katanya.

Ia mengatakan taman edukasi itu sudah sangat baik dan tampilan juga menarik, karena masyarakat dapat membaca dengan latar belakang sungai.

Agar lebih lengkap lagi, taman ini nanti hendaknya harus dilengkapi dengan fasilitas-fasilitas inklusif dan ramah disabilitas maupun tuna netra.

"Jika ini sudah kita lengkapi maka taman ini juga dapat kita sebut sebagai Taman Literasi Inklusi yang ramah terhadap difabel. Hal demikian agar bukan hanya kita yang beruntung bisa hadir menikmati, namun taman ini juga sangat terbuka bagi disabilitas dan tuna netra untuk kesetaraan hak bagi seluruh masyarakat," katanya.

Sementara Kadis Pendidikan Serdang Bedagai Drs Joni Walker Manik mengatakan peresmian taman edukasi itu adalah bentuk upaya nyata Pemkab Serdang Bedagai dalam mengentaskan buta aksara sesuai dengan visi Dinas Pendidikan yaitu menjadikan Serdang Bedagai sebagai salah satu kabupaten terbaik di Indonesia dengan masyarakat yang Pancasilais, religius, modern dan kompetitif.

Selain itu diharapkan menumbuhkan rasa cinta kepada sungai sebagai sumber kehidupan serta kedepannya kita memikirkan juga kelangsungan taman edukasi ini nantinya.

"Ke depan kita juga berharap taman ini dilengkapi dengan fasilitas permainan anak-anak serta lainnya agar semakin menarik minat masyarakat datang kesini," katanya.

Pewarta: Juraidi

Editor : Riza Mulyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020