Sebanyak 11 Satuan Setingkat Kompi (SSK) Brimob Polda Sumatera Utara disiagakan untuk pengamanan Pilkada 2020 yang dilaksanakan serentak di 23 Kabupaten/Kota di wilayah Sumatera Utara.
 
Menjelang Pilkada Serentak yang dihelat pada akhir tahun ini, para personel Brimob Polda Sumut terlebih dahulu melaksanakan Apel Kesiapsiagaan dan Gelar Perlengkapan di Lapangan Apel Makosat Brimob Polda Sumut, Rabu.

Baca juga: Brimob Polda Sumut gelar patroli skala besar di Medan
 
"Dalam waktu dekat kita akan menghadapi Pilkada Serentak di Provinsi Sumatera Utara. Maka dari itu perlunya persiapan yang mumpuni dari masing masing personel agar fit dan ready pada saat pelaksanaannya," kata Kabag Ops Sat Brimob Polda Sumut Kompol Heriyono saat memberikan arahan.
 
Ia mengatakan, selain event pilkada serentak, saat ini juga dihadapkan dengan cuaca dan curah hujan yang tinggi. Untuk itu, masing-masing personel diminta siaga dan siap untuk digerakkan pada saat ketika dibutuhkan.

Baca juga: Kondisi di Madina aman, personel Satuan Brimob Sumut tetap disiagakan
 
"Tetap menjaga kesehatan dengan menerapkan protokol kesehatan serta pahami istilah adaptasi kebiasaan baru dengan tentunya penggunaan masker pada saat beraktifitas di luar rumah," ujarnya.
 
Dalam Apel tersebut, Kompol Heriyono juga mengecek sejumlah kendaraan dinas maupun persenjataan guna memastikan kelayakan dan mengetahui apakah dalam keadaan baik secara penggunaannya.

Pewarta: Nur Aprilliana Br. Sitorus

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020