Legenda Barcelona Xavi dan istrinya Nuria Cunillera menyumbangkan satu juta euro (sekira Rp17,7 miliar) untuk penanganan pandemi COVID-19 di Barcelona.
Donasi itu disampaikan melalui fasilitas kesehatan Hospital Clinico de Barcelona, yang sebelumnya sempat menginisiasi kampanye penggalangan dana, demikian dilansir laman Football Espana, Sabtu.
Baca juga: Liga Spanyol desak klub potong gaji pemain
Xavi dan Nuria juga mengajak khalayak umum agar menyisihkan sebagian rejeki mereka untuk disumbangkan dalam perjuangan melawan COVID-19.
"Dengan donasi ini, klinik akan menerima perlengkapan kesehatan yang dibutuhkan pasien dan tenaga medis," kata Xavi dan istrinya dalam video yang diunggah akun Twitter Hospital Clinico de Barcelona, @hospitalclinic.
"Bersama-sama kita bisa melewati ini semua," ujar mereka menambahkan.
Baca juga: La Liga rugi Rp17,1 triliun jika musim ini dibatalkan
Sebelumnya, Pep Guardiola juga telah menyumbang otoritas kesehatan Catalunya, diikuti Lionel Messi, Rafinha dan Thiago Alcantara.
Spanyol hingga saat ini menjadi salah satu negara yang paling parah terdampak serangan pandemi COVID-19. Data WHO hingga 4 April mencatat 117.710 orang positif terjangkit COVID-19 di Spanyol dan 10.935 di antaranya meninggal.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020
Donasi itu disampaikan melalui fasilitas kesehatan Hospital Clinico de Barcelona, yang sebelumnya sempat menginisiasi kampanye penggalangan dana, demikian dilansir laman Football Espana, Sabtu.
Baca juga: Liga Spanyol desak klub potong gaji pemain
Xavi dan Nuria juga mengajak khalayak umum agar menyisihkan sebagian rejeki mereka untuk disumbangkan dalam perjuangan melawan COVID-19.
"Dengan donasi ini, klinik akan menerima perlengkapan kesehatan yang dibutuhkan pasien dan tenaga medis," kata Xavi dan istrinya dalam video yang diunggah akun Twitter Hospital Clinico de Barcelona, @hospitalclinic.
"Bersama-sama kita bisa melewati ini semua," ujar mereka menambahkan.
Xavi menjadi sosok yang punya ikatan dengan Barcelona berikutnya yang menyampaikan donasi untuk perang melawan COVID-19 di sana.Xavi Hernandez i Núria Cunillera han fet una donació d'1M d'€ al #CLÍNIC per fer front a la #COVID19. Moltes gràcies per la vostra aportació i suport al projecte #RespostaCoronavirus.
— Hospital CLÍNIC (@hospitalclinic) April 4, 2020
????https://t.co/1RyUhDONsJ
Entre tots ho aconseguirem! ???????? pic.twitter.com/WQZYrX0YJu
Baca juga: La Liga rugi Rp17,1 triliun jika musim ini dibatalkan
Sebelumnya, Pep Guardiola juga telah menyumbang otoritas kesehatan Catalunya, diikuti Lionel Messi, Rafinha dan Thiago Alcantara.
Spanyol hingga saat ini menjadi salah satu negara yang paling parah terdampak serangan pandemi COVID-19. Data WHO hingga 4 April mencatat 117.710 orang positif terjangkit COVID-19 di Spanyol dan 10.935 di antaranya meninggal.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020