Sebanyak 17 orang calon jamaah haji dari Keluarga Besar PDAM Tirtanadi tahun 2019, dilepas oleh direksi dalam acara silaturahim tepung tawar di Masjid Ma'ul Hayah Kantor Pusat PDAM Tirtanadi, Jalan Sisingamangaraja Medan, Selasa (9/7).

Direktur Utama PDAM Tirtanadi, Trisno Sumantri menyampaikan, direksi beserta para pegawai mendoakan agar para calon jemaah haji itu bisa melaksanakan ibadah haji dengan benar, sehingga bisa menggapai Haji Mabrur.

Pegawai dan keluarga pegawai yang akan menunaikan ibadah haji yakni Jamal Usman Ritonga, Nurmaziah, Adelina Sitorus, Maksum Asnawi Lubis, Jumaris Syawal, Hafnida Asni Siregar, Syafaruddin Siregar, Linda Sari Harahap, Neneng Sugiharto, Harris, Eva Susilawati, Zainab Nasution, Zulkifli Lubis, Ade Trisna Purba, Syafrizal, Syahroni Simbolon, Suryawani Sudian.

Selain itu, Trisno Sumantri meminta agar calon jamaah haji tetap menjaga kesehatannya karena sangat penting dalam menyelesaikan proses perjalanan haji sepenuhnya.

"Saya mengharapkan doa dari semua pihak termasuk calhaj yang akan berangkat ke tanah suci agar mendoakan kemajuan PDAM Tirtanadi dan tetap dapat memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan," katanya.


15 pegawai berangkat umroh gratis
Pada kesempatan itu, Trisno Sumantri juga mengumumkan 15 orang pegawai yang diberangkatkan Umroh oleh PDAM Tirtanadi untuk tahun 2019 ini.

Ke-15 Pegawai terpilih ini adalah para pegawai yang rata-rata telah mengabdi di PDAM Tirtanadi di atas 20 tahun.

Adapun 15 orang Pegawai yang diberangkatkan umrah oleh PDAM Tirtanadi, yaitu Pardianan, Ahmad Gunawan, Sulastono, Abdul Karim Hasibuan, Jasmin, M. Irfan, Hendra, Erwinsyah Pane, Awaluddin Lubis, Sunaryo Marijan, Darwin, Rosmawar Nainggolan, Darlisma, Roswita Wani Daulay, Lisdaniar.

Sementara itu, Anggota Dewan Pengawas PDAM Tirtanadi, Silmi, mengatakan bahwa mereka yang berangkat haji pada tahun ini adalah orang-orang yang beruntung. 

Untuk mensyukuri itu, menurut Silmi, para calhaj harus benar-benar menjaga kesehatannya karena diperlukan fisik yang fit untuk menyelesaikan proses berhaji tersebut. 

Acara tepung tawar tersebut juga dihadiri Direktur Administrasi dan Keuangan Feby Milanie, Direktur Air Minum Joni Mulyadi, Direktur Air Limbah Fauzan Nasution dan Pengurus Dharma Wanita Persatuan PDAM Tirtanadi, para kepala Divisi, Kepala Cabang/IPAM/IPAL dan Pegawai dan Tenaga Kontrak PDAM Tirtanadi.

 

Pewarta: Rel

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2019