Persatuan Pedagang Pasar Tradisional Sumatera Utara (P3TSU) menyatakan siap mendukung Sofyan Tan yang kembali menjadi calon DPR RI di Pemilu 2019.

Alasan dukungan pedagang kepada Sofyan Tan, caleg dari PDIP, kata Ketua Umum P3TSU H Zulkifli Chan, karena Sofyan Tan dari dulu perduli dengan pedagang.

"Sejak dulu bahkan saat sudah jadi anggota DPR RI, Sofyan Tan tidak pernah melupakan pedagang," katanya.

Bahkan dukungan semakin kuat dengan berbagai arahan kepada para pedagang dalam segala sisi.

"Yang semakin membuat pedagang respek dengan Sofyan Tan karena beliau tidak pernah mengingkari janji politik selama menjabat sebagai Anggota DPR RI," katanya.

"Makanya kami masih tetap mendukung Sofyan Tan di Pemilu 2019," katanya.

Harapannya Sofyan Tan terpilih lagi, maka pedagang di pasar tradisional akan semakin sejahtera. "Permasalahan di pedagang cukup banyak dan tetap ada sehingga sosok seperti Sofyan Tan masih dibutuhkan," katanya.

Ketua P3TSU Cabang Medan, Muslim Sikumbang didampingi Sekretaris Umum Rivai Siregar, Wakil Sekretaris Johnson Simarmata menyebutkan syarat-syarat untuk calon legislatif pilihan pedagang ada di Sofyan Tan.

"Sebagai pendiri dan pembina P3TSU, Sofyan Tan mengerti dengan kondisi permasalahan pasar. Sofyan Tan selalu langsung turun ke pasar kalau ada persoalan," katanya.

"Yang utama lagi Sofyan Tan dapat memberi solusi," tambahnya.  

Pewarta: Evalisa Siregar

Editor : Riza Mulyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2019