Pematangsiantar (Antaranews Sumut) - Wakil Bupati Simalungun, H Amran Sinaga melayat ke rumah duka almarhum H Zulkarnain Nasution di Jalan Purba Kota Pematangsiantar, Selasa.
Ketua FKUB Kabupaten Simalungun yang juga pengurus Masjid Raya Pematangsiantar itu meninggal Selasa, 27 November 2018 kira-kira pukul 07.00 WIB di kediamannya, karena sakit, dalam usia 76 tahun.
Wali Kota Pematangsiantar, H Herfriansyah, sejumlah anggota DPRD Simalungun, pimpinan OPD dijajaran Pemkab Simalungun, Kakan Kemenag Simalungun, Ketua MUI Simalungun, pengurus FKUB Simalungun, pengurus yayasan USI, ormas, dan para tokoh agama serta masyarakat turut melayat.
Wakil Bupati Simalungun menyampaikan rasa kehilangan Pemerintah Kabupaten Simalungun terhadap sosok yang banyak memberikan sumbangsih pemikiran, gagasan dan ide-ide dalam pembinaan kerukunan antar umat beragama di Simalungun.
"Semoga amal kebaikan almarhum semasa hidupnya diterima oleh Allah SWT," ujar H Amran Sinaga.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2018
Ketua FKUB Kabupaten Simalungun yang juga pengurus Masjid Raya Pematangsiantar itu meninggal Selasa, 27 November 2018 kira-kira pukul 07.00 WIB di kediamannya, karena sakit, dalam usia 76 tahun.
Wali Kota Pematangsiantar, H Herfriansyah, sejumlah anggota DPRD Simalungun, pimpinan OPD dijajaran Pemkab Simalungun, Kakan Kemenag Simalungun, Ketua MUI Simalungun, pengurus FKUB Simalungun, pengurus yayasan USI, ormas, dan para tokoh agama serta masyarakat turut melayat.
Wakil Bupati Simalungun menyampaikan rasa kehilangan Pemerintah Kabupaten Simalungun terhadap sosok yang banyak memberikan sumbangsih pemikiran, gagasan dan ide-ide dalam pembinaan kerukunan antar umat beragama di Simalungun.
"Semoga amal kebaikan almarhum semasa hidupnya diterima oleh Allah SWT," ujar H Amran Sinaga.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2018