Padangsidimpuan (Antaranews Sumut) - Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi menginginkan teknologi tepat guna dapat dikembangkan di Kota Padangsidimpuan, karena akan nantinya akan sangat berdampak pada kesejahteraan masyarakat.

Seperti misalnya dapat mengembangkan Teknologi Tepat Guna (TTG) mesin pengolahan minyak atsiri dan serai, mengingat permintaan dari pasar export dunia yang begitu besar.

"Seharusnya Kota Padangsidimpuan dapat mengembangkan teknologi tersebut," katanya, Selasa.

Sementara  Walikota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution mengatakan peran iptek perlu dimaksimalkan agar inovasi produk hasil olahan minyak atsiri berkembang dan bermanfaat bagi manusia.

Dan itu seharusnya dapat ditangkap secara global terkait pengembangan minyak atsiri di Padangsidimpuan.

Perlu diketahui contoh jenis minyak atsiri yang hingga kini masih dibutuhkan di dunia perdagangan, diiantaranya yakni minyak atsiri jahe segar, minyak atsiri jeruk purut dan minyak atsiri daun nilam.

Potensi pemanfataan minyak atsiri harus dimanfaatkan dengan baik dalam dunia bisnis. Ini adalah peluang bagi yang di dunia usaha di Kota Padangsidimpuan, semoga pemerintah akan memfasilitasi adanya penelitian ini dengan baik.

Pewarta: Khairul Arief

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2018