Asahan (Antaranews. Sumut) - Wakil Bupati Asahan H Surya memimpin upacara peringatan hari Kesaktian Pancasila yang digelar di halamankantor Bupati Asahan.
 

Peringatan Hari Kesaktian Pancasila tersebut dirangkai dengan pembacaan ikrar dan penandatanganan yang dilakukan Ketua DPRD Asahan H.Benteng Panjaitan. 
 

Ikrar yang dibacakan Benteng berisi tentang proklamasi mengatakan sejak diproklamasikan kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia pada tanggal 17 Agustus 1945 pada kenyataannya telah banyak terjadi rongrongan baik dari dalam dan luar negeri terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia(NKRI)
 

Bahwa rongrongan tersebut dimungkinkan oleh karena kekurangan, kekurangan pandaan bangsa Indonesia terhadap kegiatan yang berupaya untuk menumbangkan Pancasila sebagai ideologi negara.
 

Bahwa dengan semangat kebangsaan yang dilandasi oleh nilai – nilai luhur ideologi Pancasila, bangsa Indonesia tetap dapat memperkokoh tegaknya NKRI.


" Kami membulatkan tekad untuk tetap mempertahankan dan mengamalkan nilai – nilai Pancasila sebagai sumber kekuatan, menggalang kebersamaan untuk memperjuangkan, menegakan kebenaran dan keadilan demi keutuhan NKRI, " Kata Benteng


Selain Ketua DPRD hadir,  terlihat Dandim 0208.Letkol (Arm) Suhono.Danlanal TBA Letkol (L) Ropitno, Kapolres Asahan AKBP.Yemi Mandagi,SIK seluruh perangkat daerah (OPD) Pemkab Asahan,  Karang Taruna,  TNI,  Polri, dan sejumlah  peserta lainya

Pewarta: Indra Sikumbang

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2018