Padangsidimpuan (Antaranews Sumut) - Terimakasih PLN telah mengaliri listrik di kampung kami yang berada di Utte Rudang, Desa Pargarutan Dolok, dengan dialiri listrik kami mengucapkan rasa bersyukur. 

Intan Sulastri Harahap pelajar Man 1 Sipirok mengatakan, Rabu, Terimakasih PLN telah mengalir listrik ke kampung kami, dulu sulit belajar karena kegelapan di malam hari akibat tidak adanya penerangan kini kami merasakan dalam waktu dekat kampung kami akan terang benderang. 

Saya akan merasa semakin nyaman jika belajar malam hari dan aktivitas ibadah juga akan semakin khusuk dengan adanya penerangan, ucap Intan yang duduk di bangku kelas 3 MAN tersebut. 

Sementara Manajer PLN Area Padangsidimpuan, Ronny Afrianto mengatakan, kita telah tanam 35 Tiang, dan memasang kabel 1616 meter Tegangan Rendah (TR), ucapnya di Padangsidimpuan. 

Alhamdulillah akhirnya harapan anak-anak di Utte Rudang, Desa Pargarutan Dolok, Angkola Timur, Tapanuli Selatan, akhirnya terwujud tidak sampai 1 bulan dapat terealisisasi, walaupun hanya 11 kepala keluarga kita tetap memberikan pelayanan hingga pelosok desa, baik di Tapanuli Selatan, Mandailing Natal, Padang Lawas, dan Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta) karena Area tugas kita sangat luas, ucapnya. 

Ronny dalam memberikan keterangan juga turut ditemani Manajer Unit Pelaksana Proyek Ketenagalistrikan (UP2K) PLN Wilayah Sumut Tumpal Hutapea.

Sementara Tumpal Hutapea mengatakan, kami meminta kepada kepala daerah yang ada di Tapanuli Bagian Selatan untuk melakukan perdataan masa desa yang belum masuk listik, sehingga data desa yang belum berlistrik bisa sinkron antara data pemerintah daerah (Pemda) dengan data PT Perusahaan Listrik Negara (PLN), katanya. 

Pewarta: Khairul Arief

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2018