Medan (Antaranews Sumut) - Psikolog Mustika Tarigan memberikan motivasi kepada pelajar asal Sumatera Utara yang mengikuti program  Siswa Mengenal Nusantara ke Manokwari, Papua Barat.

Motivasi tersebut diberikan diatas KM Kelud yang sedang berlayar dari Pelabuhan Belawan, Medan menuju Pelabuhan Tanjungpriok, Jakarta, Rabu.

Kepada para siswa  Mustika Tarigan mengatakan, untuk menjadi seorang yang sukses yang paling penting adalah bekali diri sejak dini sebagai pribadi yang selalu optimis dan tidak menjadikan kelemahan sebagai penghalang.

Namun yang paling penting dicatat bahwa keberhasilan tersebut 80 persen sangat ditentukan oleh attitut atau tingkah laku dan hanya 20 persen ditentukan oleh skill atau kepintaran seseorang.

"Kalian harus punya motivasi untuk maju dan motivasi itu harus datang dari diri sendiri, bukan oleh orang lain. Bekali lah diri dari sekarang dengan dengan semua yang bermanfaat, manfaatkan masa muda untukvterus menimba ilmu untuk bekal di kemudian hari," katanya.

Ia juga mengutarakan pentingnya percaya diri, karena dengan percaya diril seseorang bisa mengaktualisasikan dirinya dan bisa tampil sebagi pemimpin serta pribadi yang sukses, bukan hanya di dunia pekerjaan tapi juga di masyarakat nantinya.

"Kenapa harus PD..karena dengan PD lah  kita bisa mengaktualkan diri. Buang semua sifat jelek yang ada misalnya gampang marah, iri, cemburu atau hal-hal negatif lainnya. Jangan malu dengan kelemahan yang dimiliki, tetapi jadikan kelemahan itu menjadi kelebihan," katanya.

Siswa Mengenal Nusantara (SMN) merupakan bagian dari program BUMN Hadir Untuk negeri yang tujuannnya  untuk menanamkan rasa bangga dan cinta tanah air sejak dini kepada siswa SMA/SMK/SLB.

Keberagaman kekayaan nusantara dan potensi daerah diperkenalkan melalui interaksi langsung siswa dengan komponen pemerintahan dan masyarakat di provinsi yang dikunjungi.

Untuk Sumatera Utara tahun ini terpilih 33 siswa dari berbagai kabupaten/kota di daerah itu yang nantinnya akan melakukan kunjungan ke Manokwari, selain untuk mengenalkan budaya daerahnya, juga untuk mengenal budaya masyarakat di Papua.

Tahun ini, PT Hutama Karya (Persero) ditunjuk oleh Kementerian BUMN untuk menjadi koordinator kegiatan SMN di Provinsi Sumatera Utara bersama dengan PT Pelayaran Nasional Indonesia (Persero), PT Pos Indonesia (Persero), PT. Nindya Karya (Persero), PT. Kawasan Industri Medan (Persero) dan PT. Djakarta Lloyd (Persero).***4***

Pewarta: Juraidi

Editor : Akung


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2018