Medan, (Antaranews Sumut) - Ustadz Abdul Somad dijadwalkan Jumat (13/4) pukul 14.00 Wib menyampaikan ceramah agama di hadapan ribuan umat Islam di kampus Universitas Islam Sumatera Utara (UISU) Jalan SM Raja Medan dalam rangka kenduri mensyukuri UISU memperoleh peringkat I Perguruan Tingkat Swasta di Kopertis wilayah I Sumatera Utara.

Ketua Panitia, juga sekaligus Ketua Badan Kenaziran Masjid UISU Drs Abdullah Ari melalui siaran pers, Kamis, kemarin menyebutkan bahwa kehadiran ustazd adalah atas undangan Rekrtor dan Pimpinan Yayasan UISU.

Abdullah menambahkan, pencapaian peringkat satu UISU tersebut adalah berkat kerjasama seluruh civitas akademika UISU juga yayasan, dan Ikatan Alumni UISU yang selama ini sudah memenuhi kriteria standar nasiona pendidikan tinggi.

Beberapa komponen penialain yang dianggap mendukung UISU memperoleh peringkat satu tersebut adalah penialain tentang Sumber Daya Manusia, Kemahasiswaan serta Publikasi dan penelitian yang dilakukan sebagai implementasi Catur Dharma UISU. 
Saat ini, UISU merupakan Perguruan TInggi swasta yang memiliki aset tanah dan gedung, dosen-dosen dengan kualifikasi doktor dan guru besar tamatan dalam dan luar negeri.

Kenduri ini mengambil Sub tema  UISU untuk dan dari semua golongan melahirkan pemimpin muda, generasi penerus. 

Sebagai PTS yang pertama ada di luar Pulau  Jawa UISU sudah melahirkan ratusan ribu alumni yang saat ini berperan menjadi katalis di tengah-tengah masyarakat. Mmang ada pasang surut dalam pengelolaan UISU tapi itu bukan negatif tetapi memperbuat seperti karang di lautan, dan benar-benar membangun atmosfir akademik.

Dengan adanya kegiatan ini diharapkan menjadi penambah semangat dan motivasi bagi seluruh civitas akademika di UISU untuk bekerja lebih giat lagi. 

Sehingga pada masa mendatang UISU mampu menjadi Perguruan Tinggi Swasta terbaik secara nasional dan regional. Selain itu, diharapkan agar percepatan pengembangan UISU juga dapat mencapai target seperti yang diharapkan dalam Rencana Induk pengembangan UISU. 

"UISU akan menjadi research university,"tambahnya.

 

Pewarta: juraidi

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2018