Aekkanopan, 27/12 (Antarasumut)
Untuk menjaga keselamatan penumpang, terlebih menjelang tahun baru, Dinas Perhubungan Labuhanbatu Utara melakukan tes urine tergadap para sopir. 

Kegiatan dilaksanakan di kantor Dishub Labura yang satu kompleks dengan terminal Aekkanopan, Rabu.

Kegiatan tersebut disaksikan Kadishub Labura Hery Wahyudi Marpaung SSTP MAP, Sekretaris Dinkes Labura Tigor Pasaribu SKM, Kapolsek Kualuh Hulu AKP R Sihombing dan Kanit Lantas Polsek Kualuhhulu Iptu Rusdi Koto.

Hery Marpaung menyebutkan, tes urin ini dilaksanakan demi kenyamanan dan keselamatan penumpang saat mudik Tahun Baru 2018. Selain itu, Dishub juga melaksanakan uji laik kendaraan.

"Ini semua demi kenyamanan penumpang saat mudik Tahun Baru 2018," katanya.

Kapolsek Kualuh Hulu R Sihombing menambahkan, bagi supir yang positif akan dikenakan sanksi dengan ditahan dan tidak diperbolehkan melanjutkan perjalanan. Kendaraannya akan dilanjutkan supir lain.

"Sampai saat ini belum ada yang fositif narkoba, cuma ada 2 orang yang fositif mengkonsumsi obat penenang namun tidak tergolong obat terlarang," ucap perwira dengan tiga balok emas di bahunya tersebut.

Salah seoranh penumpang angkutan umum yang supirnya ikut diperiksa urinnya mengatakan sangat mendukung dan setuju dengan kebijakan Dishub dan Satlantas ini. 

"Sebagai penumpang kita akan merasa nyaman apa bila supir yang membawa kenderaan bebas narkoba," katanya. 

Pewarta: Sukardi

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2017