Padangsidimpuan, 14/12 (Antarasumut) - Dalam mengembangkan ekonomi kreatif di Tapanuli Bagian Selatan (Tabagsel) seharusnya dapat menjadi perhatian khusus dari pemerintah setempat.

Ketua Panitia Festival Oleh-oleh Tabagsel, Dr Kiman Siregar, mengatakan saat ini presiden sedang semangat dalam mendorong ekonomi kreatif di daerah, seperti di Tabagsel.

Sangat tepat jika kepala daerah se Tabagsel meningkatkan pembinaan dan peningkatan ekonomi kreatif dalam pengembangan potensi ekonomi kreatif daerah sehingga dikenal secara luas, baik tingkat nasional, hingga internasional. 

Pria dari alumni Institute Pertanian Bogor (IPB) tersebut berharap dengan perhatian khusus dari pemerintah memberikan semangat kepada sejumlah pelaku ekonomi kreatif yang ada di Tabagsel.

"Sepertinya tidak ada tawar menawar guna meningkatkan kesejahteraan pelaku ekonomi kreatif di daerah ini," katanya.

Saat ini, kata dia, dengan adanya pergelaran festival oleh-oleh Tabagsel tersebut merupakan salah satu kegiatan dari Tabagsel dalam bertujuan untuk memamerkan produk - produk oleh-oleh atau bahasa daerahnya "silua", seperti makanan, minuman, kerajinan, budaya dan kearifan lokal lainnya. 

Sudah ada wadahnya, sehingga kedepannya pemerintah masing-masing daerah yang ada di Tabagsel dapat mendorong dan meningkatkan serta merawat pelaku ekonomi kreatif tersebut lebih sejahtera.

Pewarta: Khairul Arief

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2017