Tarutung, 5/12 (Antarasumut) – Utusan khusus Presiden RI untuk dialog dan kerjasama antar agama dan peradaban, Din Syamsudin, mengunjungi kantor pusat Huria Kristen Batak Protestan di Pearaja Tarutung, Selasa.

“Hari ini, kami berkunjung ke kantor pusat, ke markas besar HKBP dengan niat bersilaturahmi dengan Ephorus,” ujar Din Syamsudin dalam keterangan persnya di kompleks kantor pusat sekte gereja terbesar se-Asia Tenggara itu.

Dikatakan, kunjungan tersebut merupakan bagian dari penunaian tugas sebagai utusan khusus presiden untuk dialog dan kerjasama antar agama dan peradaban yang dipesankan untuk dimulai dari dalam negeri dalam mewujudkan kerukunan antar umat beragama.

Kunjungan ke kantor pusat HKBP disebut sebagai rangkaian kegiatan yang digelar setelah sebelumnya juga telah mengunjungi PGI, KWI, Walubi, dan Matakin.

“Saya juga memandang perlu untuk beranjangsana, bersilaturahmi ke simpul-simpul umat beragama di Indonesia yang besar dan berpengaruh, antara lain HKBP,” terangnya.

Saat tiba di kompleks kantor pusat HKBP, kehadiran Din Syamsudin yang disambut Ephorus Pdt Darwin Lumbantobing bersama para pimpinan gereja lainnya.

Selain menggelar dialog, Din Syamsudin juga menyempatkan diri mengunjungi gereja HKBP Pearaja Tarutung, untuk melihat interior gereja.

“Ini pertama sekali saya berada di daerah ini. Setelah mendarat di Silangit, saya naik lagi ke puncak langit melihat danau toba dari Hutaginjang. Luar biasa,” sebutnya.

Mengapresiasi kunjungan Din Syamsudin, Ephorus Pdt Darwin Lumbantobing mengaku sangat bangga dan meyakini bahwa kunjungan tersebut akan bermanfaat untuk persatuan bangsa.

Pewarta: Rinto Aritonang

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2017