Simalungun, Sumut, 8/8 (Antara) - Pemerintah Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara, mendorong Dinas Pendidikan dan pengelola SD Negeri Plus Tiga Balata dijadikan sekolah percontohan di daerah itu.

"Jadikan percontohan untuk sekolah-sekolah yang ada di Kabupaten Simalungun, apalagi menggunakan nama plus di belakangnya. Artinya harus ada yang berbeda dari sekolah lainnya yang ada di Simalungun," kata Bupati Simalungun Jopinus Ramli Saragih di Simalungun, Selasa.

Untuk upaya itu, Bupati berjanji akan menampung dana intensif bagi para pengajar berstatus PNS di SDN Plus Tiga Balata di wilayah Kecamatan Jorlang Hataran tersebut dalam APBD dan penambahan pemasukan buat honorer.

Bupati juga menginstruksikan agar instansi terkait dan pihak sekolah melakukan perubahan pada proses pengajaran, sehingga bisa menjadikan siswa-siswi di sekolah tersebut menjadi lebih cerdas.

Para pendidik dipesankan untuk menjaga perilaku di sekolah dan saat mengajar, karena para pelajar melihat secara langsung sosok yang menjadi panutan dalam kehidupan mereka.

"Kalau kita berhasil, maka guru jadi panutannya. Jadikan guru jadi contoh buat muridnya, jadilah pelayan buat anak-anak untuk menjadi lebih pintar," ujar Bupati berpesan. ***4***


(T.KR-WRS/C/I023/I023) 08-08-2017 11:21:35

Pewarta: Waristo

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2017