Sipirok,21/12(Antarasumut)-Sejumlah atlit berpretasi Tapanuli Selatan mendapatkan tali asih dari Pemerintah Kabupaten Tapanuli Selatan.

Pemberian tali asih dengan total Rp.200 juta lebih dari APBD TA 2016 tersebut dirangkai dalam kegiatan undian Gebyar Martabe Periode I Tahun 2016 satu milyar di alun-alun, Sipirok, Rabu.

Atlit berprestasi itu diantaranya Sumurung Siregar cabang olahraga Gulat berhasil menyumbang emas pada PON Jawa Barat 2016 dan Emas pada Kejurnas Malang 2015.

Selain atlit nasional Sumurung, ada 68 orang atlit berprestasi dari berbagai cabang olahraga dan berbagai bentuk medali emas, perak, dan perunggu bersamaan diberikan tali asih tersebut.

Baik dia dari cabor PABBSI, FORKI, GULAT, PERCASI, ATLETIK, P.SILAT, PERTINA, T.MEJA diberbagai kejuaraan nasional dan daerah.

Kepada seluruh atlit yang diberi tali asih berupa uang pembinaan yang bervariasi itu Bupati Tapanuli Selatan Syahrul M.Pasaribu mengucapkan selamat.

"Diharapkan tali asih tersebut dapat menambah motivasi dan semangat juang para atlit untuk lebih berprestasi baik ditingkat nasional dan internasional,"sebutnya.

Hadir dan sekaligus berkesempatan menyerahkan tali asih tersebut Mantan Dirut PT Bank Sumut Gus Irawan Pasaribu, yang juga Ketua Komisi VII DPR-RI yang kebetulan reses diwilayah tersebut.

Kemudian Dirut PT Bank Sumut Edi Rislianto, Pimcab Bank Sumut Tapsel M.Aspin Siregar, Forkopimda.

Hadir juga Tokoh tokoh masyarakat, dan ribuan para nasabah dan sejumlah karyawan dan pegawai Bank Sumut.

Pewarta: Kodir Pohan

Editor : Akung


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2016