Tebing Tinggi,8/12(antarasumut)- Kampanye terbuka pasangan Walikota dan Wakil Walikota Tebing Tinggi tahun 2017 di Kampung Kurnia Kel Mandailing Kec Tebingtinggi Kota diwarnai dengan pembacaan dukungan ratusan orang dari tim pemenangan Kecamatan Tebing Tinggi Kota, Rabu sore (7/12).

Kesempatan itu juga dimanfaatkan Tim Pemenangan Rumah Kita se Kecamatan Tebing Tinggi Kota membacakan dukungan kepada pasangan Umar Oki yang senantiasa akan tetap mendukung segenap upaya untuk memenangkan pasangan Umar Oki pada Pilkada Kota Tebingtinggi tahun 2017.

Pasangan Umar Oki menyampaikan bahwa tujuan mencalon lagi pada Pilkada Tebing Tinggi untuk melanjutkan pembangunan Kota Tebingtinggi yang masih tertunda.

Ada program bidang pendidikan yaitu wajib belajar malam kepada anak-anak didik. Pemko Tebing Tinggi telah menganggarkan dana Pilkada sebesar Rp 19 miliar lebih, sayang jika masyarakat tidak menggunakan hak suaranya,

Tebing Tinggi harus punya pemimpin yang defenitif, tidak pemimpin yang ditunjuk dari Provinsi. "Terkait alatbperaga yang sudah dipasang, mari kita jaga bersama, apabila ada yang rusak, laporkan kepada tim pemenangan,"pinta Oki.

Umar Zunaidi Hasibuan mengatakan pemimpin yang bekerja itu hanya tiga, satu mengucapkan terima kasih, kedua meminta maaf atas keterlambatan kedatangan dan ketiga meminta tolong, tidak ada pemimpin itu yang mengakui dia perkasa.

Di Tebing Tinggi sekarang telah diresmikan unit pelayanan pembuatan paspor yaitu di Ruko Terminal Bandar Kajum Tebing Tinggi dan warga tidak lagi ke Siantar.

Ini menyikapi banyak warga Kota Tebing Tinggi yang ingin berobat keluar negeri, Ini atas kerja keras kita untuk mengujudkan Tebing Tinggi maju. 

Jalan Tol Tebingtinggi Medan akhir 2017 akan selesai, maka perekonomian Tebing Tinggi meningkat, warga jangan cepat menjual tanah. "Kami akan menjadikan Tebing Tinggi sebagai kota jasa

janji kami masalah banjir sudah tertangani, kedepan kita akan bangun pasar yang reprenstatip, urban farming kita tingkatkan, kerambah jaring apung, tapi semua itu tidak berjalan kalau masyarakat kita masih menggunakan narkoba maka sia-sialah, kita bentuk BNN untuk menghentikan peredaran narkoba diwilayah Kota Tebing Tinggi,"pinta Umar.

DiJelaskan Umar target kami 60.000 pemilih yang datang memberikan hak suara di TPS, mencoblos tanda gambar Umar Oki, insya Allah kita menang, maka program itu akan kita kerjakan, sukses pemilu itu, adalah suksesnya memilih pemimpinnya punya dedikasi pasangan Umar Oki akan senantiasi menepati janji.

Tebing Tinggi akan dijadikan buffer ekonomi nasional, kita sebagai masyarakat harus bangga, mari kita bergandeng tangan untuk membangun Tebing Tinggi kedepan secara bersama-bersama.

Salah satu tim pemanangan Umar Oki, Jhoni Sinaga dalam orasinya bahwa kita harus melakukan pembangunan mental, Walikota Tebing Tinggi selalu menggelar jumat keliling di setiap kelurahan dan safari sholat subuh keliling masjid diseluruh ini merupakan pembangunan mental.

Tampak hadir Ketua Partai PKPI Sofiyan Sahata Hasibuan, Ketua PPP Syahbuddin Abduh Hasibuan dan Tim Pemenangan Umar Oki Riswandi SE.

Pewarta: Dhani Elison

Editor : Akung


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2016