Tapanuli Selatan,6/12(Antarasumut)-Pemerintah Kabupaten Tapanuli Selatan mulai kembali menurunkan bantuan kepada para korban banjir diwilayah itu, Selasa. 

"Bantuan harus disegerakan kepada para korban," instruksi Bupati Tapanuli Selatan Syahrul M.Pasaribu kata Kadis Nakertransos Parulian Nasution, Selasa.

Didampingi Kepala Pelaksana BPBD Tapsel Ahmad Ibrahim Lubis disela-sela pendistribusian bantuan, Parulian Nasution kepada Antarasumut menyebut,  total bantuan beras sebanyak 32 Ton.

"Beras seberat itu selanjutnya akan didistribusikan kepada warga korban bencana alam," katanya.

Wilayah terkena bencana yaitu Kecamatan Batangtoru, Muara Batangtoru, dan Kecamatan Angkola Sangkunur.

"Pemkab Tapanuli Selatan juga stand by mempersiapakan bantuan beras  untuk Kecamatan  Angkola Barat, wilayah berpotensi bencana," tambahnya. 

Ia mengatakan setiap warga korban bencana nantinya akan mendapatkan 0,4 kilogram per jiwa untuk selama lima hari.

"Pabila lewat lima hari bantuan yang disalurkan masih juga datang bencana Pemkab Tapsel akan kembali menyalurkan bantuan yang serupa," terangnya.

Pewarta: Kodir Pohan

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2016