Pegajahan, 24/11 (Antarasumut) - Kualitas Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) merupakan pendidikan yang amat mendasar dan strategis, karena masa usia dini merupakan peletak dasar bagi pertumbuhan dan perkembangan anak selanjutnya yang memerlukan pembinaan sejak dini.

Sehingga nantinya menjadi anak yang cerdas dan taqwa serta mampu bersosialisasi mengikuti pendidikan lanjutan hingga ke “Lost Generation” atau “generasi yang hilang” dapat terhindarkan.

Demikian dikemukakan oleh Pj. Bupati Serdang Bedagai (Sergai) Ir. H. Alwin, M.Si dalam sambutannya sekaligus membuka acara Lomba Teknik Mengajar dan Lomba Pengolahan Menu Makanan Sehat Bergizi bagi anak PAUD di Aula Replika Istana Sultan Serdang Kelurahan Melati Kebun Kecamatan Pegajahan, Senin (23/11).

Dalam ketentuan Pasal 28 dari Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentng Sistem Pendidikan Nasional (Sisdiknas), antara lain dijelaskan PAUD diselenggarakan sebelum jenjang pendidikan dasar dan dilaksanakan melalui jalur pendidikan normal dan non formal.

PAUD ini sifatnya non formal yang penyelenggaraannya lebih mengandalkan partisipasi aktif masyarakat disatu sisi dan sisi lain peranan Pemerintah untuk membantunya.

Oleh karenanya lanjut H. Alwin acara Lomba Mengajar  dan Lomba Pengolahan Menu Makanan Sehat ini sangat penting, karena kegiatan ini dapat dijadikan motivasi ataupun dorongan kepada para guru.

Juga kepada orang tua termasuk para pengelola Kelompok Bermain PAUD Terpadu (KBPT) agar lebih meningkatkan aktifitasnya dalam mengelola PAUD sehingga proses belajar mengajar disetiap kelompok agar lebih berkualitas serta mampu menciptakan anak-anak yang sehat dan cerdas, berakhlak dan berkepribadian baik, papar H. Alwin.

Dalam kesempatan yang sama Ketua Forum PAUD Kabupaten Sergai Ny. Hj. Usma Polita Aswin dalam sambutannya mengemukakan bahwa sampai pada tahun anggaran 2015 telah terbentuk 80 KBPT dengan jumlah anak didik 2582 orang. Untuk tahun berikutnya akan terus diprogramkan pembentukan KBPT yang ada di desa dengan tujuan agar semua anak usia 0-6 tahun memperoleh kesempatan untuk mengikuti PAUD di KBPT bermain ini.

Mengenai lomba pengolahan menu sehat dan bergizi ini, Ny. Hj. Usma Polita memberikan apresiasi kepada seluruh peserta lomba karena mampu mengkreasikan berbagai jenis makanan dari bahan dasar kacang hijau sehingga menjadi bergizi, beragam, berwarna dan sehat.

Hal ini tentu sangat bermanfaat bagi anak-anak sehingga dapat menjadikan anak semakin cerdas dan bergizi, ujar Ny. Hj. Usma Polita.

Pewarta: Juraidi

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2015