Medan, 26/10 (Antara) - Kepolisian Daerah Sumatera Utara mengerahkan personel Satuan Brimob untuk membantu pemadaman kebakaran lahan dan hutan di Provinsi Riau.


Usai pertemuan dengan kalangan media di Medan, Senin, Kapolda Sumut Irjen Pol Ngadino mengatakan pihaknya mengerahkan 110 personel Satuan Brimob ke Provinsi Riau.


Pengerahan personel untuk membantu pemadaman kebakaran hutan dan lahan di Riau tersebut merupakan instruksi dari Mabes Polri.


Untuk sementara, personel Satuan Brimob Polda Sumut tersebut akan ditugaskan selama satu bulan di bawah kendali operasi (BKO) Polda Riau.


Jika kebakaran hutan dan lahan di Riau tersebut masih berlanjut, kemungkinan pihaknya akan melakukan pergantian personel untuk membantu pemadaman.


"Bagaimana perkembangannya, kita lihat kondisi di lapangan," katanya.


Selain mendukung pemadaman lahan dan hutan di Riau, Polda Sumut juga menginstruksikan jajarannya untuk memantau titik api di seluruh wilayah.


"Kita perintahkan seluruh polsek untuk mengecek di lapangan," kata mantan Wakabaharkam Polri tersebut.


Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Helfi Assegaf mengatakan, personel Satuan Brimob tersebut telah menjalankan pembantuan dalam memadamkan kebakaran hutan di Kecamatan Teluk Meranti dan Kecamatan Kerumutan, Kabupaten Pelalawan, Riau. ***2***


(T.I023/B/I007/I007) 26-10-2015 18:34:27

Pewarta: Irwan Arfa

Editor : Ribut Priadi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2015